Imam Besar Alaqsa Mengecam Pembangunan Sinagog Di Alquds

BY Rizky SyahputraEdited Wed,24 Aug 2016,01:05 PM

Mufti Palestina Mengecam Pembangunan Sinagog Di Alquds.

Alquds – SuaraPalestina – Mufti Agung Palestina dan Khatib Mesjid al-Aqsa  Syekh Muhammad Hussein mengecam pembangunan sinagog yang direncanakan akan dibangun di taman Buraq, yang hanya berjarak 100 meter dari Masjid Al-Aqsa.

Syekh Husein mengingatkan bahaya Yahudisasi kota Alquds( Jerusalem) dengan membangun rumah Ibadah dan taman Yahudi serta menghancurkan peninggalan sejarah Islam.

Beliau mengatakan bahwa pemerintah Israel membangun puluhan sinagog dan sekolah-sekolah Yahudi di Jerusalem dengan tujuan untuk mengukuhkan Jerusalem sebagai kota Yahudi serta mengusir bangsa Palestina dari kota suci tersebut.  

Beliau menekankan bahwa Jerusalem adalah milik umat Islam dan Arab, Israel tidak akan bisa menolak kenyataan ini dengan cara apapun.

Beliau memperingatkan bahwa serangan Israel terhadap rakyat Palestina dan kesucian umat Islam sudah mencapai titik bahaya. Syekh Muhammad Husein juga mengajak seluruh umat Islam dan masyarakat internasional untuk ikut andil mencegah serangan terhadap mesjid dan peninggalan Islam di Jerusalem.

leave a reply