IHH Turkey Bangun 132 Rumah Untuk Keluarga Miskin Di Gaza

BY Mahmoud Abu ShariaEdited Tue,09 Feb 2016,11:07 AM

Suarapalestina: Organisasi kemanusiaan Dunia asal turki, IHH mendanai proyek pembangunan rumah tempat tinggal untuk warga miskin di Gaza sebanyak 132 unit.

Menteri urusan tenaga kerja, Mufid Al Hasaina mengatakan dalam acara penanda tanganan dengan kepala yayasan kemanusiaan IHH, Muhammad Kaya di kantor kementrian urusan tenaga kerja di kota Gaza, "proyek pembangunan komplek tempat tinggal ini akan diadakan di wilayah Johor Dik, selatan kota Gaza dengan dana mencapai 4 juta dolar Amerika".

Al hasaina menjelaskan bahwa para keluarga miskin yang menjadi target program ini akan di pilih sesuai standar yang ditetapkan oleh kementrian yang masuk dalam kategori sangat miskin, tidak punya tempat tinggal tetap dan tidak punya pemasukan.

Ia juga menjelaskan, proyek ini meliputi pembangunan 6 unit gedung tempat tinggal dengan total 132 unit apartemen ditambah infrastruktur khusus di dalam komplek tersebut.

Al hasaina mengungkapkan bahwa kementriannya sudah melakukan sejumlah persiapan logistik untuk memulai pelaksanaan program di lapangan dan mempersiapkan kebutuhan kebutuhan lainnya.

tidak lupa sang menteri juga mengungkapkan rasa terima kasihnya atas nama rakyat palestina dan presiden Mahmud Abbas kepada pemerintah dan rakyat Turki atas dukungan dan bantuannya yang tidak terputus dalam meringankan beban warga palestina dan blokade yang membelenggu sejak sepuluh tahun terakhir.

Di sisi lain, kepala yayasan IHH di Gaza, Muhammad Kaya menegaskan bahwa rakyat turki selalu mendukung saudara saudara mereka di Palestina dan berjuang bersama dalam membebaskan tanah mereka dari penjajahan Israel.

Ia juga menekankan bahwa turki senantiasa memberikan berbagai macam dukungannya untuk warga palestina semampu yang bisa mereka lakukan.

Kaya menambahkan, "mungkin jumlah tempat tinggal yang kami berikan untuk warga miskin di gaza tidaklah banyak, akan tetapi kami terus berusaha memberikan pelayanan kami kepada mereka dan yang membutuhkan di Gaza karena mereka adalah keluarga dan saudara saudara kami.

 

leave a reply