Sekjen Jihad Islam mengajak bangsa Palestina bersatu

BY Mahmoud Abu ShariaEdited Sat,22 Oct 2016,08:43 AM

Sekjen Jihad Islam mengajak bangsa Palestina bersatu

Jalur Gaza – SP – Sekjen Gerakan Jihad Islam di Palestina Ramadan Abdullah Shallah meminta Mahmoud Abbas untuk membatalkan perjanjian Oslo dan menyatukan bangsa Palestina melalui dialog nasional.

Dalam kalimatnya pada peringatan 29 tahun gerakan Jihad Islam, Shalah mengajukan 10 poin solusi untuk menyelesaikan situasi yang terjadi di Palestina saat ini. Diantaranya PLO harus menarik pengakuannya terhadap kedaulatan Israel dan membangun kembali organisasi nasional yang dapat menyatukan seluruh faksi-faksi di Palestina.

Shalah juga mengajak agar PLO (Fatah) dan Hamas mengakhiri perpecahan yang terjadi sejak 2007. Ia menyatakan bahwa Jihad Islam akan membuka tangannya terhadap seleruh gerakan dan  faksi-faksi di Palestina karena bangsa Palestina memiliki derita dan cita-cita yang sama.

Sebelumnya  gerakan Jihad Islam, Jumat (21/10) merayakan festival nasional di Square Batalion, Barat Gaza yang diikuti oleh ribuan warga.

 

leave a reply
Posting terakhir

Sekjen Gerakan Jihad Islam (PIJ) Tutup Usia

Sekjen gerakan Jihad Islami Ramadhan Abdullah Shalah dilaporkan meninggal dunia akibat penyakit setelah menyelesaikan perjalanan panjang baik dalam keilmuan dan  perjuangan di lapangan.