Menlu AS: Israel menelan wilayah Tepi Barat secara perlahan

BY Mahmoud Abu ShariaEdited Thu,19 Jan 2017,10:16 AM

 Menlu AS: Israel menelan wilayah Tepi Barat secara perlahan

Jalur Gaza – SPNA – Menteri Luar Negeri AS John Kerry mengatakan bahwa Israel sedang menelan wilayah Tepi Barat yang tunduk dibawah Otoritas Palestina secara pelahan. Hal ini disampaikan Kerry dalam World Economy World, seperti dilansir Maannws, Selasa (17/1).

Kerry menambahkan bahwa Amerika Serikat sengaja memilih abstain dalam voting resolusi Mahkamah Internasional terkait permukiman Israel karena resolusi tersebut akan menimbulkan perdebatan serius dan nyata terhadap hal ini.

Sebelumnya, Presiden Palestina Mahmoud Abbas menyurati Presiden AS terpilh Donald Trump yang akan dilantik besok, menuntutnya untuk membatalkan rencana pemindahan kedutaan AS ke al-Quds, karena hal ini dapat menghalangi usaha perdamaian.

Abbas menyatakan kesiapan Palestina untuk bernegosias dengan dengan Israel sesuai dengan UU Pengadilan Internasionl nomor 2334 dan keputusan Konferensi Paris, yang menyatakan bahwa batas negara Palestina sesuai dengan perjanjian tahun 1967 mencakup al-Quds Timur.

SPNA Gaza City

Penerjemah: Rizky

leave a reply
Posting terakhir

Kematian perlahan pasien kanker Gaza

Selama dekade terakhir, Israel telah mengendalikan dan membatasi pengiriman obat-obatan ke Gaza, yang mengakibatkan minimnya perawatan yang bisa diperoleh para pengidap kanker di wilayah itu.