Informasi tersangka pelaku serangan di Barcelona simpang siur

Vanguardia melaporkn bahwa Okaber menyerahkan dirinya ke kantor polisi wilayah Ripoll, Catalunya dan menyatakan bahwa indentitasnya telah dicuri, seperti dilansir Rt Arabic, Kamis (18/8/2017).

BY Rizky SyahputraEdited Fri,18 Aug 2017,10:47 AM
Barcelona-Terror-Attack-Driss-Oukabir-Spain-Van-Las-Ramblas-Catalan-Dead-Video-Pictures-638262.jpg

Barcelona, SPNA - Kepolisian wilayah Catalunya Spanyol dalam konferensi pers, Kamis (17/08/2017)  mengatakan bahwa salah satu pelaku serangan di pasa Las Ramblas  diketahui bernama Idris Okaber.

Laporan tersebut dirilis setelah salah satu surat kabar Spanyol menampilkan foto seorang Imigran Maroko bernama Idris Okaber dan menuduhnya terlibat dalam serangan.  

Menurut surat kabar tersebut, Idris berusia 28 tahun dilahirkan di Jabal Atlas,Maroko lalu berimigrasi ke Spanyol dan tinggal di wilayah Ripoll.

Namun keterangan ini dibantah oleh surat kabar La Vanguardia dimana  Idris Okaber yang dituduh terlibat dalam serangan tersebut telah melapor ke pihak identitasnya telah dicuri.

Vanguardia melaporkn bahwa Okaber menyerahkan dirinya ke kantor polisi wilayah Ripoll, Catalunya dan menyatakan bahwa indentitasnya telah dicuri, seperti dilansir Rt Arabic, Kamis (18/8/2017).

Sementara itu walikota Ripoll Jurdi Munell Garcia mengatakan, ‘’Ketika Okaber melihat fotor dirinya terpampang di beberapa media masa Ia langsung melaporkan diri ke pihak kepolisian’’. Pihak keamanan menduga bahwa identitasnya dicuri oleh adiknya sendiri bernama Musa (18 tahun) yang tinggal di Barcelona dan memiliki paspor Perancis.

Sebelumnya kepolisian Catalunya dalam konferensi pers mengungkapkan bahwa pihaknya telah menangkap 2 warga yang diduga terlibat dalam serangan di kota Barcelona kamis lalu.

Polisi mengatakan salah satu pelaku berasal dari Maroko sementara yang lain adalah warga Spanyol.(T.RS/S:RtArabic)

leave a reply
Posting terakhir