Israel tuntaskan pembelian 17 pesawat siluman F-35

Tel Aviv, SPNA - Israel telah menyelesaikan kesepakatan pembelian 17 pesawat tempur siluman F-35 dan 33 jet berteknologi tinggi, ungkap kementerian pertahanan Israel, Ahad (27/08/2017).

BY 4adminEdited Tue,29 Aug 2017,10:46 AM

Tel Aviv, SPNA - Israel telah menyelesaikan kesepakatan pembelian 17 pesawat tempur siluman F-35 dan 33 jet berteknologi tinggi, ungkap kementerian pertahanan Israel, Ahad (27/08/2017).

Pada Desember tahun lalu, Israel telah menerima lima pesawat jet, yang dibuat oleh Lockheed Martin yang berbasis di AS dan tercatat yang termahal dalam sejarah.

Tujuan pembelian tersebut adalah untuk memungkinkan Israel mempertahankan keunggulan militernya di Timur Tengah yang sedang bergolak, terutama mengenai Iran dan sistem anti-pesawat S-300 yang dikirim oleh Rusia.

Sebelumnya, Israel telah mengumumkan niatnya untuk membeli 17 pesawat lagi, sehingga totalnya menjadi 50 pesawat.

"F-35 akan menjadi elemen kunci dalam pertahanan Israel baik di sepanjang maupun jauh dari perbatasan," kata Menteri Pertahanan Avigdor Lieberman.

Rata-rata harga setiap pesawat adalah sekitar $ 110 juta. Biaya ini telah dikritik tajam, termasuk oleh Presiden AS Donald Trump.

Di saat negara-negara lain pun memesan pesawat tersebut, Israel - yang menerima lebih dari $ 3 miliar setahun dari bantuan pertahanan AS - mengatakan akan menjadi negara pertama di luar Amerika Serikat yang mengoperasikan skuadron F-35.

Di antara fitur uatama pesawat tersebut adalah kemampuan terbang seperti siluman untuk membantu pilot menghindari sistem rudal yang canggih.

Pesawat jet dengan satu pilot yang dapat membawa berbagai senjata dan melakukan perjalanan dengan kecepatan supersonik Mach 1.6, atau sekitar 1.200 mil per jam (1.900 kilometer per jam).

Helm pilot, dengan biaya sekitar $ 400.000, termasuk sistem operasinya sendiri, dengan data yang muncul di pelindung dan juga dibagi di tempat lain.

Penglihatan termal dan malam serta pemandangan 360 derajat dimungkinkan dengan kamera yang terpasang di pesawat tersebut.

(T.RA/S: Yahoo News)

leave a reply
Posting terakhir