Gempa kecil landa beberapa kota Israel

Institut Geofisika Israel mengkonfirmasi bahwa gempa dirasakan di seluruh negeri setelah gempa berkekuatan 7,2 melanda utara Baghdad, Ahad (12/11/2017), pada kedalaman 34 kilometer di bawah permukaan laut.

BY 4adminEdited Mon,13 Nov 2017,10:55 AM
Gempa kecil landa beberapa kota Israel

The Jerusalem Post - Tel Aviv

Tel Aviv, SPNA - Institut Geofisika Israel mengkonfirmasi bahwa gempa dirasakan di seluruh negeri setelah gempa berkekuatan 7,2 melanda utara Baghdad, Ahad (12/11/2017), pada kedalaman 34 kilometer di bawah permukaan laut. Menurut media Israel, orang-orang yang tinggal di kota Petah Tikva, Kiryat Ono dan Ra'anana merasakan jendela, lampu dan perabotan mereka bergetar.

Laporan tentang tingkat gempa bervariasi, dan besarnya gempa belum diketahui, juga tidak ada laporan mengenai korban luka atau kerusakan.

Survei Geologi AS menempatkan gempa tersebut pada skala 7,3, dengan pusat gempa di barat daya kota Halabja di sepanjang perbatasan Irak-Iran.

TV pemerintah Iran melaporkan, delapan desa rusak di Iran, setidaknya enam orang tewas dan banyak yang terluka di kota Qasr-e Shirin, Iran Barat.

"Gempa dirasakan di beberapa provinsi Iran yang berbatasan dengan Irak ... Delapan desa rusak ... Listrik terputus di beberapa desa dan tim penyelamat telah dikirim ke daerah tersebut," TV tersebut melaporkan.

Pada Juni lalu, pasukan keamanan Israel dan layanan darurat telah melakukan latihan yang berfokus pada mengasah kerja sama antar lembaga jika terjadi gempa besar.

(T.RA/S: The Jerusalem Post)

leave a reply
Posting terakhir