2 warga Palestina luka-luka dan 689 lainnya luka-luka dalam bentrok dengan pasukan Israel

Jalur Gaza, SPNA - Dua warga Gaza Jumat, (22/12/2017)  dua warga Palestina gugur dan 689 lainnya luka-luka  danlam bentrok dengan pasukan Israel di Jalur Gaza, Tepi Barat serta Al-Quds.

BY 4adminEdited Sat,23 Dec 2017,10:08 AM

Jalur Gaza, SPNA - Dua warga Gaza Jumat, (22/12/2017)  dua warga Palestina gugur dan 689 lainnya luka-luka  danlam bentrok dengan pasukan Israel di Jalur Gaza, Tepi Barat serta Al-Quds.

Dalam sebuah pernyataan singkat, Bulan Sabit Merah Palestina mengatakan bahwa mereka mengobati 65 korban luka tembak dan 111 korban yang ditembak dengan peluru karet, 442 korban gas air mata dalam bentrok kemarin.

Sebelumnya, Ashraf Al-Qudra, Juru bicara Kementerian Kesehatan di Gaza, mengumumkan bahwa dua orang pemuda Gaza ditembak mati oleh tentara Israel, salah satunya berasal dari timur Gaza, dan yang lainnya berasal dari Jabaliya.

Selama tiga minggu berturut-turut demonstrasi di sejumlah wilayah Palestina terus berlanjut untuk menentang  deklarasi Presiden AS Donald Trump terhadap Al-Quds Timur serta rencana merelokasi kedubes AS ke kota suci tersebut.

Kamis lalu, (21/12/2017) Majelis Umum PBB dengan dukungan 128 negara telah menyetujui rancangan resolusi yang diajukan oleh Turki dan Yaman menetapkan bahwa status Al-Quds/Al-Quds harus diselesaikan melalui perundingan langsung antara Palestina dan Israel, sesuai dengan resolusi Dewan Keamanan PBB terkait.

Pemungutan suara tersebut dilakukan setelah AS Senin lalu memveto rancangan resolusi yang diajukan Mesir ke Dewan Keamanan, yang memperingatkan konsekuensi serius dari keputusan AS dan menuntut penghapusannya. (T.RS/S:AnadoluAgency)

leave a reply