350.000 warga Palestina sambut  malam lailatul qadr di Masjid al-Aqsa

Al-Quds, SPNA - 350.000 warga Palestina membanjiri Masjid al-Aqsa dalam rangka memperingati malam 27 Ramadhan.

BY 4adminEdited Tue,12 Jun 2018,10:37 AM

Al-Quds, SPNA - 350.000 warga Palestina membanjiri Masjid al-Aqsa dalam rangka memperingati malam 27 Ramadhan.

Direktur Jenderal Departemen Wakaf Islam di Yerusalem, Sheikh Azzam al-Khatib, Senin (11/06/2018)  mengatakan 35.000 warga Palestina menghidupkan malam Lailatul Qadr di Masjid al-Aqsa meskipun harus menjalani prosedur keamanan ketat oleh kepolisian Israel.

 “Mereka datang dari berbagai wilayah Palestina di  Tepi Barat dan wilayah garis hijau (wilayah yang diduduki Israel tahun 1948),” tambanya.

Sementara itu dilaporkan bahwa Otoritas pendudukan Israel mencegah laki-laki di bawah usia 40 tahun memasuki  kota Al-Quds di pos pemeriksaan Israel mereka juga mencegah warga yang datang dari Gaza untuk berkunjung ke kota suci tersebut.

Sejumlah besar personel kepolisian Israel juga ditempatkan di gerbang Kota Tua Yerusalem dan di lorong-lorong menuju gerbang Masjid Al-Aqsha.

Juru bicara kepolisian Israel, Micky Rosenfeld kepada Anadolu Agency mengatakan. “Langkah-langkah keamanan terus ditingkatkan di Yerusalem besamaan dengan penyambutan malam Lailatuqadar. ‘’

Malam 27 Ramadhan adalah satu-satunya malam dimana otoritas Israel mengizinkan pembukaan gerbang al-Aqsha selama 24 jam berturut-turut karena gelombang jamaah yang berdatang ke al-Aqsa dalam jumlah besar.

Sementara itu Direktur Wakaf Islam di Yerusalem mengatakan: “Pihak pengurus Masjid Al-Aqsa telah melaksanakan persiapan penyambutan malam Lailatul Qadar. Panitia pesiapan penyambutan malam Lailatul Qadar berkoordinasi dengan penjaga dan pengurus Masjid dalam penyambutan malam seribu bulan tersebut.’’

Sejak awal bulan Ramadhan, warga Palestina dari Tepi Barat dan wilayah yang diduduki Israel  berbondong-bondong menuju al-Aqsa untuk menunaikan ibadah  terutama dalam salat Tarawih dan Sholat Subuh. Selain itu warga Palestina juga menghidupkan sepuluh hari terakhir bulan suci Ramadhan di Al-Aqsa.

(T.RS/S:AnadoluAgency)

leave a reply
Posting terakhir

Di Balik Pelecehan, Penyiksaan dan Denda Yang Berat, IDF Menangkap 350 Anak Palestina dalam 6 Bulan

Pasukan pendudukan mulai menyiksa dan melecehkan anak-anak sejak saat pertama penahanan, dengan mengambil mereka dari rumah pada larut malam, atau menculik mereka dari jalan-jalan dan pos-pos pemeriksaan. Mereka mengalami berbagai bentuk pelecehan dan penghinaan, termasuk pemukulan parah, penghinaan dan kata-kata kasar, ancaman dan intimidasi,  serta pelepasan anjing polisi liar yang merusak tubuh mereka.