Raja Yordania dan PM Israel gelar pertemuan mendadak

Amman, SPNA - Biro Informasi Perdana Menteri Israel melaporkan bahwa Perdana Menteri Benyamin Netanyahu menggelar pertemuan mendadak dengan Raja Yordania, Abdullah II, ....

BY 4adminEdited Tue,19 Jun 2018,09:31 AM

Amman, SPNA - Biro Informasi Perdana Menteri Israel melaporkan bahwa Perdana Menteri Benyamin Netanyahu menggelar pertemuan mendadak dengan Raja Yordania, Abdullah II, Senin (18/06/2018).

Keduanya dilaporkan membahas situasi di kawasan, kerjasama ekonomi dan inisiatif perdamaian AS untuk Timur Tengah.

Dalam pertemuan tersebut, Netanyahu menegaskan komitmennya untuk menjaga status kota Yerusalem.

Sementara itu Raja Abdullah menyerukan Netanyahu untuk mendukung solusi dua negara sesuai dengan keputusan resmi PBB dan inisiatif perdamaian Arab yang menjamin kemerdekaan Palestina sesuai dengan perbatasan tahun 1967 dimana Yerusalem Timur ibukotanya.

Raja Abdullah menegaskan bahwa hal ini adalah satu-satunya solusi mewujudkan stabilitas dan perdamaian di Timur Tengah.

‘’Kota al-Quds memiliki kedudukan penting bagi umat Islam dan Kristen begitu juga bagi warga Yahudi. Al-Quds adalah kunci perdamaian di Timur Tengah,  ‘’ tegasnya.

Pertemuan tersebut dilaksanakan menjelang kunjungan Penasehat Presiden AS, Jared Kushner dan Delegasi AS untuk Timur Tengah, Jason Greenblatt.

Sebelumnya Surat kabar Israel, Haaretz, Minggu (17/06/2018) melaporkan bahwa Pemerintah AS berencana menggalang dana sekitar 500.000 hingga  1 Miliar Dolar AS dari negara-negara Teluk untuk membantu pembangunan perekonomian Jalur Gaza.

Hal ini akan menjadi fokus pembicaraan antara penasihat Presiden AS, Jared Kushner dan utusan AS untuk Timur Tengah, Jason Greenblatt dengan sejumlah pemimpin Arab, diantaranya Qatar, Arab Saudi, Mesir, Yordania dan Israel pekan ini.

Pemerintahan Trump berharap bahwa langkah ini dapat membantu menenangkan situasi keamanan di Jalur Gaza dan membantu terlaksananya ‘’Deal of Century’’.

(T.RS/S:RtArabic)

leave a reply
Posting terakhir