Lieberman: Gencatan senjata dengan Hamas hanya bisa dicapai dengan ‘pukulan keras’ terhadap Jalur Gaza

Yerusalem, SPNA - Menteri Pertahanan Israel, Avigdor Lieberman mengatakan, mayoritas menteri di Kabinet Keamanan Israel menentang "pukulan keras" ....

BY 4adminEdited Tue,30 Oct 2018,10:30 AM

Yerusalem, SPNA - Menteri Pertahanan Israel, Avigdor Lieberman mengatakan, mayoritas menteri di Kabinet Keamanan Israel menentang "pukulan keras" terhadap Jalur Gaza yang terkepung.

Lieberman menambahkan dalam pertemuan partai Yisrael Beiteinu yang diadakan Senin sore bahwa "tidak ada cara untuk mencapai kesepakatan gencatan senjata dengan Hamas tanpa menimbulkan pukulan keras terhadap Jalur Gaza".

Kabinet keamanan Israel bertemu pada Minggu sore untuk membahas eskalasi di Jalur Gaza selama akhir pekan dan memutuskan untuk mengejar "kebijakan tangan besi di satu sisi sementara memberi kesempatan untuk upaya Mesir dan koordinator khusus PBB untuk proses perdamaian Timur Tengah, Nickolay Mladenov untuk mencapai gencatan senjata "media Israel melaporkan.

Pasukan Israel telah membunuh tiga anak Palestina pada Minggu malam di sebelah timur Khan Younes di Jalur Gaza yang terkepung dengan dalih mencoba menyabot pagar perbatasan.

Sebelumnya pada hari Jumat, enam demonstran damai Palestina meninggal dan puluhan terluka selama Great March of Return.

(T.RA/S: MEMO)

leave a reply
Posting terakhir