Hamas bersedia berdialog dengan Fatah di Moskow

Gaza, SPNA - Wakil Kementerian Luar Negeri Rusia, Mikhail Bogdanov, mengumumkan bahwa negaranya bersedia menjadi mediator pertemuan antara Hamas dan Fatah ....

BY 4adminEdited Sat,22 Dec 2018,09:55 AM

Gaza, SPNA - Wakil Kementerian Luar Negeri Rusia, Mikhail Bogdanov, mengumumkan bahwa negaranya bersedia menjadi mediator pertemuan antara Hamas dan Fatah demi terciptanya perdamaian antara dua faksi besar Palestina.

Dalam sebuah konfirmasi pers, Hamas menyambut baik usaha perdamaian Rusia tersebut. Mereka mengatakan tetap konsisten dengan sikap terbuka demi terciptanya persatuan lokal.

Dari pihak pemerintah, Menteri Luar Negeri Palestina, Riyadh Al-Maliki, juga menyatakan kesediannya untuk kembali duduk satu meja dengan pihak Hamas. Namun ia meragukan keberhasilan pertemuan tersebut. Hal ini mengingat sikap keras Hamas dalam beberapa usaha perdamaian sebelumnya.

“Tidak ada hal yang menghalangi kami untuk menerima usaha Rusia tersebut. Meskipun kami mengetahui sikap keras Hamas yang menggagalkan beberapa usaha perdamaian yang pernah coba dibangun sebelumnya. Namun demikian kami akan tetap menjawab dan memantau tawaran Rusia tersebut.” Kata Riyadh.

Perseteruan Hamas dan Fatah sudah berlangsung selama 11 tahun. Mesir merupakan salah satu negara yang terus mencoba memediasi perdamaian antara kedua belah pihak tersebut.

Pekan lalu, media lokal Palestina menyebutkan Kepala biro Politik Hamas, Ismail Haniyah, mendapatkan undangan dari Kementerian Luar Negeri Rusia untuk mengunjungi Moskow. Pertemuan tersebut berlangsung untuk membahas krisis keamanan yang sedang berlangsung di Gaza.

(T.HN/S:Palinfo)

leave a reply
Posting terakhir