Seni, Produk Jalur Gaza Ramaikan Peringatan Hari Warisan Dunia

BY Rizky SyahputraEdited Mon,09 May 2016,07:25 AM

Kesenian Dan Kreasi Produk Jalur Gaza Ramaikan Peringatan Hari Budaya Dan Warisan Dunia Di Jalur Gaza Palestina.

Jalur Gaza – Suarapalestina - Ditengah kondisi sulit yang menerpa wilayah Jalur Gaza, Dadan Kebudayaan, Kesenian dan Warisan Palesrina mengadakan acara perayaan dan pameran warisan budaya Palestina dengan judul (Warisan Lalu dan Kini) hingga akhir pekan yang diadakan pada bulan April 2016. Kegiatan tersebut dilakukan dalam rangka memperingati hari peninggalan Internasional dan Hari Nakbah (Pengusiran Masal) Palestina ke 68, warisan Budaya Palestina usaha dihilangkan dari sejarah oleh zionis Israel.

Palestina memiki ragam budaya peninggalan kuno yang menggambarkan adat istiadat serta warisan yang dimiliki oleh nenek moyang warga Palestina dari zaman ke zaman. Sementara Israel hingga saat ini terus berusaha mengkaburkan keberadaan warisan Palestina dengan berbagai cara, Ahmad Panitia Pameran di Gaza City saat diwawancari Reporter SP News Agency Gaza City.

Kegiatan ini terdiri dari berbagai acara hiburan dan pertunjukan kesenian serta pameran produk local seperti rajutan tangan para Janda dan penderita Cacat, Tarian khas Palestina, Seni Pahat, Lukisan dan makanan tradisional Palestina, Racikan Kopi Palestina, Batik Tulis dan hasil kreasi lainnya.

Panitia penyelenggara mengundang seluruh Masyarakat Jalur Gaza untuk datang menikmati pameran dan turut mensukseskan acara tersebut sebagai salah satu bentuk peduli kebudayaan Nasional Palestina.

Pameran Budaya Palestina berjalan lancara dan mendapat respon positif dari pengunjung local dan juga dari Mancanegara, akan tetapi mereka kesulitan meng eksport produk local ke negara lain karena penyebab utama adalah blokade Israel atas Jalur Gaza.

leave a reply
Posting terakhir