Kemenkes Palestina peringatkan bahaya kelangkaan bahan bakar di Gaza

Gaza, SPNA - Kementerian Kesehatan Palestina di Gaza memperingatkan  bahaya yang dapat ditumbulkan akibat kelangkaan bahan bakar di Gaza. ....

BY 4adminEdited Thu,03 Jan 2019,01:18 PM

Gaza, SPNA - Kementerian Kesehatan Palestina di Gaza memperingatkan  bahaya yang dapat ditumbulkan akibat kelangkaan bahan bakar di Gaza. Jika tidak segera ditandatangani, beberapa hari ke depan, pelayanan kesehatan di beberapa rumah sakit besar terpaksa dihentikan.

Juru bicara Kemenkes, Asyraf Qudrah, dalam sebuah wawancara kemarin, Rabu (02/01/2019), mengatakan, “Kemenkes memperingatkan pemberhentian beberapa pelayanan kesehatan dalam beberapa hari ke depan akibat kelangkaan bahan bakar.”

Ia mengisyaratkan bahwa Kementerian telah menginstruksikan lembaganya untuk melakukan penghematan.

Krisis serupa pernah terjadi tahun lalu, sebelum akhirnya berhasil diselesaikan setelah di bantu oleh banyak pihak dengan mendatangkan bahan bakar pembangkit listrik dari luar Gaza.

Pemerintah otoritas Palestina menolak untuk membiayai rumah sakit yang ada di Gaza. Termasuk untuk membayar bahan bakar pembangkit listrik, makanan dan biaya petugas kebersihan.

Koordinator Kemanusian PBB di wilayah Palestina, Jamie McGoldrick, menyebutkan kelangkaan bahan bakar disebabkan oleh izin yang sulit diperoleh dari Israel untuk memasukkan bahan bakar ke Gaza.

Menurutnya, krisis kemanusiaan yang terjadi di Gaza hanya bisa diselesaikan apabila elit politik mau berembuk mencari jalan perdamaian. Karena faktor kemanusiaan selalu kalah dengan kepentingan poolitik.

(T.HN/S:Qudspress)

leave a reply