Amerika gunakan senjata Israel untuk melindungi pasukannya di Suriah

Sistem anti rudal yang dibeli dari Israel akan digunakan Amerika untuk melindunig pasukannya di Suriah. Bolton menegaskan Amerika tidak akan menarik pasukannya dalam waktu dekat dari beberapa titik urgen di Suriah.

BY 4adminEdited Tue,19 Feb 2019,12:21 PM

Washignton, SPNA - Amerika mengumumkan niatnya memakai sistem pertahanan roket dan rudal yang dibeli dari Israel untuk melindungi pasukannya di Suriah. Senjata tersebut dari awal memang dibeli untuk digunakan di luar Amerika.

Situs berita Israel, NZIV, menyebutkan bahwa salah satu senjata anti Rudal Israel (Iron Dome) akan dipakai Amerika untuk melindungi prajuritnya di Suriah. Tepatnya di wilayah Al-Tanf yang terletak di dekat perbatasan Suriah-Irak.

Penasehat Keamanan Nasional Amerika, John R. Bolton, dalam kunjungannya ke Turki telah menyampaikan, bahwa Amerika untuk sementara tidak akan menarik diri dari Al-Tanf.

Surat kabar Israel, Yedioth Ahronoth, Januari lalu, Rabu (16/01/2019), menuliskan bahwa Pemerintah AS mengajukan permohonan dana sebesar 373 juta USD kepada Kongres untuk membeli dua unit senjata anti rudal buatan Israel.

Membeli perlengkapan militer dari negara lain adalah hal yang tidak biasa bagi Amerika. Ini juga merupakan pertamakalinya Israel menjual senjata untuk negara Paman Sam tersebut.

Senjata anti rudal atau iron dome tersebut biasanya digunakan Israel untuk membendung roket yang ditembakkan pejuang Palestina ke Israel. Namun tidak sepenuhnya berkerja, dalam beberapa kesempatan, rudal Palestina selalu dapat menembus perbatasan dan jatuh di wilayah Israel.

Berbeda dengan Amerika, iron dome tersebut tidak digunakan untuk melindungi perbatasan. Perangkat itu diperuntukkan sebagai tameng pasukan Amerika yang dikirim ke luar negeri.

Yedioth Ahronoth menyebutkan, beberapa tahun terakhir Amerika memang sedang mencari senjata yang dapat digunakan untuk melindungi pasukan ketika bertugas di luar negeri. Mereka mencari perangkat yang dapat menahan serangan roket, rudal jelajah, drone dan berbagai jenis serangan lainnya di medan perang.

(T.HN/S: Ramallah)

leave a reply
Posting terakhir