Tahanan Palestina batal mogok makan, pasca berjalannya negosiasi dengan pihak penjara Israel

Tiga puluh tahanan Palestina yang sempat mengancam mogok makan akibat buruknya pelayanan di penjara Israel, membatalkan niat mereka. Hal tersebut setelah pihak Israel memberikan respon positif terhadap permintaan para tahanan.

BY 4adminEdited Mon,08 Apr 2019,01:21 PM

Ramallah, SPNA - Kantor Informasi Tahanan Palestina mengumumkan bahwa rencana mogok makan 30 tahanan Palestina ditunda. Hal tersebut disebabkan oleh respon positif dari pihak penjara Israel terhadap permintaan para tahanan.

Dalam pernyataannya, badan non-pemerintah tersebut mengumumkan, “Berangkan dari respon positif dari pihak penjara Israel, para tahanan memutuskan untuk menunda aksi mogok.”

Negosiasi dengan pihak penjara masih berlangsung untuk mencapai titik sepakat dengan para tahanan.

Channel 13 Israel menyebutkan bahwa pihak Israel telah membentuk tim inteligen khusus yang terdiri dari utusan setiap penjara Israel. Mereka akan melakukan komunikasi dengan pihak Hamas untuk menghindari aksi mogok.

Ancaman mogok makan tersebut merupakan protes terhadap buruknya pelayanana untuk para tahanan Palestina di penjara Israel.

Di antara permintaan yang diajukan oleh para tahanan, hak kunjungan khususnya keluarga mereka yang berasal dari Gaza. Serta pembongkaran perangkat jammer seluler yang dapat berpengaruh buruk terhadap kesehatan dan menyebabkan kanker.

Mereka juga meminta hak berkomunikasi dengan keluarga serta membebaskan para tahanan yang terkena hukuman isolasi.

(T.HN/S: Qudspress)

leave a reply
Posting terakhir