Untuk Pertama kali, bendera Palestina berkibar di Dewan Kota San Jose, California

“Pengibaran bendera Palestina ini telah direncakan sejak lama. Hal ini untuk menegaskan bahwa kami adalah bangsa Palestina, dimanapun kami berada kami tidak akan melupakan identitas kami dan kami akan memperjuangkan keadilan untuk Palestina, ‘’ ujar Johnny Khamis, Anggota Dewan San Jose dalam pidatonya.

BY 4adminEdited Thu,11 Apr 2019,01:42 PM

California, SPNA - Mahasiswa San Jose, California menggelar acara pengibaran bendera Palestina di Dewan Kota untuk pertama kali.

Acara tersebut dimulai dengan mendengarkan lagu kebangsaan Amerika Serikat dan lagu kebangsaan Palestina disusul pengibaran bendera yang didatangkan dari Ramallah.

“Pengibaran bendera Palestina ini telah direncakan sejak lama. Hal ini untuk menegaskan bahwa kami adalah bangsa Palestina, dimanapun kami berada kami tidak akan melupakan identitas kami dan kami akan memperjuangkan keadilan untuk Palestina, ‘’ ujar Johnny Khamis, Anggota Dewan San Jose dalam pidatonya.

Imigran Palestina yang memprakasai acara  tersebut bercerita bahwa dirinya dilahirkan di Beirut dari ayah dan ibu berdarah Palestina lalu terbang ke Amerika Serikat.

“Keluarga saya terpaksa berimigrasi ke Lebanon lalu ke AS. Kami tidak akan terbang ke Amerika Serikat kecuali demi menyelamatkan diri dari perang atas nama agama. Kami tidak ingin Amerika Serikat bernasib sama, kami tahu akibat perpecahan dan perang, ‘’

“Ketika saya ikut berkompetisi di Pemilu Dewan Kota, ibu sempat khawatir. Sekarang dia dapat bangga. Aku akan terus melanjutkan perjuangan di kongres AS. Namun menjadi politikus di AS akan bayak tantangan. Saya pernah dituding antisemit, fanatik, ingin menerapkan syariat Islam di AS, dan tudingan-tudingan lainnya, ‘’ tutupnya.

Paula Rachel, peserta non-Arab yang turut berpartisipasi dalam acara tersebut menejelaskan bahwa dirinya sudah mengamati krisis Palestina sejak sepuluh tahun silam. “Krisis di Palestina adalah soal kemanusiaan yang harus dibela,’’ tegasnya.

Dalam acara tersebut, peserta juga menyatakan dukungan peuh terhadap organisasi boikot Israel, BDS.

Sejak didirkan 2005 silam, BDS sudah menyerukan dunia internaisonal untuk berhenti mendukung pendudukan terhadap rakyat Palestina serta memaksa Israel memtuhui undang-undang Internasional.

(T.RS/S:Palinfo)

leave a reply
Posting terakhir

Bendera Palestina berkibar di Perancis

Paris, SPNA - Surat kabar Palestina Maannews, Rabu (23/05/2018) melaporkan bahwa sejumlah kota di Perancis mengibarkan  bendera Palestina di gedung pemerintahan bersama bendera ....