Inggris klaim salah satu kapal tankernya berusaha dijarah Angkatan Laut Iran di Perairan Hormuz

London, SPNA - Angkatan Laut Iran dilaporkan berusaha menjarah salah satu kapal tanker milik Inggris di Perairan Hormuz, ....

BY 4adminEdited Thu,11 Jul 2019,02:07 PM

London, SPNA - Angkatan Laut Iran dilaporkan berusaha menjarah salah satu kapal tanker milik Inggris di Perairan Hormuz, seperti diumumkan Kementerian Luar Negeri Inggris.

Iran menyebutkan bahwa kapal pengangkut minyak milik Ingris tersebut telah melanggar batas perairan.

Beberapa hari lalu Iran pernah mengancam akan menjarah kapal Inggris yang berada di perairan Teluk. Hal tersebut merupakan balasan terhadap penahanan salah satu kapal tanker Iran di dekat perairan Gibraltar.

Kejadian ini melengkapi ketegangan Amerika dan Iran di wilayah Teluk.

Kamis Pagi (20/06), Iran dilaporkan menjatuhkan salah satu drone Amerika, di Provisi Hormozgan, Selatan Iran. Amerika mengatakan bahwa drone tersebut diserang saat sedang terbang di wilayah udara Internasional.

Kamis malam, Amerika berencana menyerang tiga titik target di Iran. Namun dibatalkan 10 detik sebelum dimulai. 150 orang warga sipil Iran akan meninggal jika serangan itu dilakukan, ucap Donald Trump.

Amir Ali, Kepala AU Iran, mengatakan bahwa pesawat tersebut telah melanggar batas udara kami.

Sebagai ganti, Amerika memberika hukuman tambahan untuk Iran dengan membekukan keuangan sejumlah tokoh besar mereka, termasuk tokoh spiritual Iran, Ali Khamenei. Ali Khamenei disebutkan mempunyai aset pribadi sebesar 200 miliar USD.

(T.HN/S: BBC)

leave a reply
Posting terakhir