Api Besar 'Menari' di Jalan Kairo-Ismailiya Mesir

Kementerian Kesehatan Mesir mengumumkan bahwa sejauh ini 12 warga Mesir terluka, tanpa adanya korban jiwa. Begitu insiden tersebut terjadi, 15 ambulans segera dikirim ke lokasi untuk mengangkut para korban yang mengalami luka bakar dengan berbagai tingkat serta asfiksia.

BY Edited Wed,15 Jul 2020,11:47 AM

Kairo, SPNA – Kebakaran besar terjadi di Jalan Kairo-Ismailiya di sebelah timur ibukota Mesir, akibat dari pipa minyak yang rusak milik Syaqir – Mostorod.

Dilansir oleh Sky News Arabia, kebakaran tersebut berawal dari percikan dari mobil-mobil yang berdesakan di jalan, menyebabkan terbakarnya minyak mentah yang keluar dari pipa yang bocor.

Sumber-sumber medis mengungkapkan adanya korban cedera cedera dan lenyapnya sejumlah mobil yang kebetulan melintas di jalan tersebut.

Menteri Perminyakan Tariq Al-Mulla sendiri turun langsung ke lokasi kecelakaan, sementara operasi pengendalian kebakaran terus berlanjut. Departemen Lalu Lintas Umum Mesir mengimbau warga agar menjauh dari Jalan Ismailiya Mesir yang macet akibat ditutupnya semua jalan menuju tempat itu.

Kementerian Kesehatan Mesir mengumumkan bahwa sejauh ini 12 warga Mesir terluka, tanpa adanya korban jiwa. Begitu insiden tersebut terjadi, 15 ambulans segera dikirim ke lokasi untuk mengangkut para korban yang mengalami luka bakar dengan berbagai tingkat serta asfiksia.

Komite teknis telah dibentuk untuk menelusuri penyebab kecelakaan dan memberi tahu otoritas keamanan. Sampai saat ini angka kerugian masih dihitung.

(T.NA/S: Sky News Arabia)

leave a reply
Posting terakhir