Menteri Luar Negeri Suriah, Walid Muallem, Tutup Usia

Otoritas Suriah berkabung atas meninggalnya Menteri Luar Negeri, Walid Muallem. Media tidak menyebutkan penyebab detail dari kematian politikus 79 tahun tersebut.

BY Edited Mon,16 Nov 2020,09:21 AM

Damaskus, SPNA -  Media Suriah mengkonfirmasi, hari ini, Senin pagi (16/11/2020), kabar meninggalnya Menteri Luar Negeri Suriah, Walid Muallem.

Kabar tersebut disiarkan melalui berita singkat di sejumlah televisi Suriah.

Kantor Berita Suriah, SANA, menuliskan, "Kementerian Luar Negeri  ikut berduka cita atas meniggalnya Walid Muallem, Menteri Luar Negeri."

Sayangnya media tidak menyebutkan penyebab dari kematiannya.

Walid Muallem lahir di Damaskus tahun 1941, dan lulus dari Universitas Kairo di Mesir pada tahun 1963 dari fakultas  Ilmu Ekonomi dan Politik.

Karir politik Muallem dimulai saat ditunjuk sebagai Duta Besar Suriah untuk Amerika Serikat dan berpartisipasi dalam pembicaraan damai Suriah-Israel dari tahun 1990 hingga 1999.

Ia kemudian menjabat sebagai Wakil Menteri Luar Negeri pada Januari 2005, dan terpilih sebagai Menteri Luar Negeri pada Februari 2006, hingga ia meninggal hari ini.

(T.HN/S: Arabic.Spuntniknews)

 

leave a reply
Posting terakhir