Kementerian Kesehatan Israel Sedang Mempelajari Penghapusan Aturan Wajib Memakai Masker

Kementerian Kesehatan juga akan mengaktifkan kembali lalu lintas udara dalam bulan depan ke negara-negara yang mengakui paspor hijau Israel, seperti Siprus, Georgia, dan Yunani.

BY Edited Mon,15 Mar 2021,10:45 AM

Tel Aviv, SPNA - Saluran 12 Israel pada Ahad (14/03/2021), melaporkan bahwa Kementerian Kesehatan Israel akan membatalkan aturan wajib memakai masker di tempat umum, mulai minggu depan.

Saluran tersebut mengutip pejabat di Kementerian Kesehatan bahwa mereka juga akan mengaktifkan kembali lalu lintas udara dalam bulan depan ke negara-negara yang mengakui paspor hijau Israel, seperti Siprus, Georgia, dan Yunani.

Fasilitas lain juga dijadwalkan mulai dibuka hari Ahad depan, termasuk pembukaan klub malam.

Sementara itu, Menteri Kesehatan Israel Yuli Edelstein mengkonfirmasi bahwa tempat umum tidak akan ditutup setelah pemilu minggu depan.

 "Saya rasa lockdown tidak perlu dilakukan lagi setelah pemilihan dan menjelang hari raya yahudi," ungkapnya sembari mengakui bahwa keputusan tersebut diambil setelah melihat data dan statistik terakhir COVID-19.

(T.NA/S: RT Arabic)

 

leave a reply
Posting terakhir