Yordania Bantah Terima Bantuan Medis dari Israel

Sebelumnya, sejumlah pemberitaan mengklaim bahwa Raja Yordania telah menerima bantuan medis dari Israel.

BY Edited Fri,23 Apr 2021,09:48 AM

Amman, SPNA - Yordania enggan menerima bantuan medis dari Israel, ungkap sumber resmi negara pemilik Petra tersebut pada Rabu (21/04/2021).

“Yordania memiliki cukup alat tes COVID-19, menjamin terpenuhinya kebutuhan ventilator dan masker yang diproduksi oleh pabrik lokal.” Sayangnya, sejumlah media melansir bahwa semua itu adalah bantuan yang “telah diterima Raja dari Israel,” ungkap sumber tersebut.

Haaretz baru-baru ini melaporkan bahwa Israel hendak mengirim “bantuan medis dalam jumlah besar ke Yordania guna mendukung negara Arab itu dalam menangani virus corona.”

Sejauh ini, terfapat 695,390 orang di Yordania yang diketahui terinfeksi COVID-19. Dari jumlah tersebut, 654,493 orang dinyatakan sembuh dan 8,429 lainnya meninggal, menurut data yang dilansir Worldometers.

(T.RA/S: MEMO)

leave a reply
Posting terakhir