Angkatan Udara Israel Tangguhkan Latihan Terbang

Saat ini, tentara Israel termasuk 20 tentara paling kuat di dunia. Menurut data statistik dari situs “Global Firepower” tahun 2021 angkatan udara Israel sendiri memiliki 595 pesawat tempur. Angkatan Udara Israel memiliki 241 pesawat tempur, 23 pesawat serang, dan 15 pesawat angkut militer.

BY Edited Wed,07 Jul 2021,12:39 PM

Tel Aviv, SPNA - Panglima Besar Angkatan Udara Pendudukan Israel, Amikam Norkin, pada Selasa (06/07/2021), memutuskan untuk menghentikan semua latihan penerbangan di skuadron Angkatan Udara akibat insiden keselamatan darat.

Surat kabar Makor Rishon mengutip sumber Angkatan Udara Israel, yang tidak disebutkan namanya, mengatakan bahwa keputusan ini diambil pada larut malam setelah sejumlah insiden keselamatan darat pekan lalu.

Ia menambahkan bahwa dalam kecelakaan tersebut, pesawat ditarik dan dipindahkan sesuai dengan prosedur keselamatan Angkatan Udara yang sangat ketat.

“Selama insiden penarikan salah satu pesawat yang tidak sesuai dengan prosedur keselamatan angkatan udara, sebuah pesawat mengalami kerusakan, dan penyelidikan telah dilakukan atas insiden tersebut,” kata seorang juru bicara tentara Israel,” sebut juru bicara tentara Israel.

Sementara itu, Norkin menginstruksikan semua awak pesawat untuk menjalani pelatihan keselamatan di semua unit dan skuadron di pangkalan Angkatan Udara untuk mencegah kecelakaan lain dan mempelajari rentetan kecelakaan yang terjadi untuk mencegah kecelakaan serupa terulang di masa depan.

Saat ini, tentara Israel termasuk 20 tentara paling kuat di dunia. Menurut data statistik dari situs “Global Firepower” tahun 2021 angkatan udara Israel sendiri memiliki 595 pesawat tempur. Angkatan Udara Israel memiliki 241 pesawat tempur, 23 pesawat serang, dan 15 pesawat angkut militer.

(T.FJ/S: Palinfo, Sputnik Arabic)

leave a reply