Pemukim Israel Serang Kendaraan Penduduk Palestina di Tubas

Para pemukim Israel berusaha mendirikan pos terdepan baru di sebuah kamp Israel yang didirikan di tanah penduduk Palestina di daerah Biarat Saud, sebelah timur Tubas, Lembah Jordan.

BY Edited Sun,08 Aug 2021,12:01 PM

Yerusalem, SPNA - Sejumlah pemukim Israel, pada Sabtu malam (07/08/2021), menyerang kendaraan penduduk Palestina di dekat pos pemeriksaan militer Tayseer, sebelah timur Tubas, Lembah Jordan.

Pejabat penanggung jawab isu Lembah Yordan di Provinsi Tubas, Moataz Basharat, menyatakan bahwa pemukim Israel menghancurkan jendela dua kendaraan warga, ketika mereka lewat di dekat pos pemeriksaan militer Tayseer, yang didirikan secara paksa di tanah penduduk Palestina.

Para pemukim Israel berusaha mendirikan pos terdepan baru di sebuah kamp Israel yang didirikan di tanah penduduk Palestina di daerah Biarat Saud, sebelah timur Tubas, Lembah Jordan.

Lembah Yordan Palestina telah menjadi sasaran serangan sengit dan sistematis sejak Israel menganeksasinya pada tahun 1967. Pasukan pendudukan dan pemukim Israel tersebar di lebih dari 21 kawasan pemukiman dan berbagai pos penjagaan di sepanjang Lembah Yordan Palestina.

Penduduk Palestina di kawasan Lembah Jordan hampir setiap hari berhadapan dengan gangguan, ancaman, penghancuran lahan pertanian, perampasan tahan, hingga pengusiran yang kerap dilakukan pasukan dan pemukim Israel.

Para pemukim Israel merebut daerah pertanian paling subur di bawah tekanan senjata dan perintah tentara pendudukan, dengan dalih kawasan tersebut ditutup dan dikuasai militer

(T.FJ/S: Palinfo)

leave a reply
Posting terakhir

Pemukim Israel Serang Kendaraan Palestina di Tepi Barat

Palestina mengatakan bahwa otoritas pendudukan Israel bersikap lunak terhadap gerombolan pemukim Yahudi yang melakukan kekerasan dan kejahatan. Hal ini dilakukan sebagai bagian dari upaya resmi pendudukan Israel untuk mengintensifkan permukiman ilegal di wilayah Palestina yang diduduki.