Israel Adakan Latihan Militer di Lembah Yordania Palestina

Pendudukan Israel berusaha untuk menguasai Lembah Yordan karena kawasan tersebut merupakan lumbung pangan Palestina, terletak di cekungan air terbesar kedua di Palestina, dan tingkat kesuburan tanahnya.

BY Edited Sat,21 Aug 2021,02:00 PM


Yerusalem, SPNA - Tiga hari berturut-turut, sebagaiman dilansir Palinfo, pada Kamis (19/08/2021), pasukan pendudukan Israel melanjutkan latihan militer mereka di beberapa wilayah di utara Lembah Yordania, kawasan timur laut Tepi Barat yang diduduki.

Aktivis hak asasi manusia di Lembah Yordan, Aref Daraghmeh, mengatakan dalam pernyataan bahwa latihan militer yang dilakukan tentara pendudukan Israel terus berlanjut, di beberapa kawasan di Lembah Yordania utara.

Ia menunjukkan bahwa tentara pendudukan Israel menggunakan altileri tank dalam latihan militer ini, yang menunjukkan bahwa mereka menghancurkan tenda-tenda penduduk Palestina di Khirbet (sebuah kota kecil) di Jabaris di Lembah Yordania.

Daraghmeh menekankan bahwa latihan yang dilakukan tentara pendudukan Israel menimbulkan bahaya nyata bagi kehidupan para penggembala dan petani.

Tentara pendudukan Israel dengan sengaja melakukan pelatihannya di sejumlah kawasan pertanian di Lembah Yordania dengan tujuan menghancurkan dan mengusir penduduk Palestina dari kawasan tersebut untuk kepentingan proyek-proyek pemukiman Israel.

Latihan-latihan militer biasanya menyebabkan kerusakan besar pada tanaman penduduk Palestina, karena kendaraan militer berkeliaran di tanah pertanian dan membentuk berbagai jalanan di lahan pertanian penduduk.

Lembah Yordania Palestina memiliki luas sekitar 1,6 juta dunum (satu dunum 1.000 meter persegi). Sekitar 13.000 pemukim Israel tinggal kawasan tersebut di 38 pemukiman, sementara sekitar 65.000 warga Palestina tinggal di 34 blok.

Pendudukan Israel berusaha untuk menguasai Lembah Yordania karena kawasan tersebut merupakan lumbung pangan Palestina, terletak di cekungan air terbesar kedua di Palestina, dan tingkat kesuburan tanahnya.

Mantan Perdana Menteri Israel Benjamin Netanyahu telah berulang kali mengumumkan bahwa pemerintahnya bermaksud untuk merampok sebagian besar wilayah Tepi Barat untuk Israel, termasuk Lembah Yordania.

(T.FJ/S: Palinfo)

leave a reply
Posting terakhir