Pfizer Akan Rilis Vaksin untuk Anak di Bawah 12 tahun Pada Awal Oktober

Vaksin untuk anak lima sampai 12 tahun akan segera dirilis. Perusahaan Pfizer Amerika mengumumkan bahwa pengambangan penawar virus corona untuk kalangan anak-anak milik mereka sudah berada di tahap akhir.

BY Edited Mon,20 Sep 2021,12:13 PM

Washington, SPNA - Salah satu perusahaan yang memproduksin vaksin Corona, Pfizer, kemarin (Minggu, 19/09/2021), mengumumkan telah membuat kemajuan signifikan dengan uji coba kelayakan vaksin Corona untuk anak-anak.

Untuk anak-anak usia 5 hingga 11 tahun, Pfizer saat ini berencana untuk memvaksinasi kelompok usia ini dengan vaksin yang tiga kali lebih ringan dari vaksin dewasa.

Pfizer mengklaim bahwa persetujuan Badan Pengawas Obat dan Makanan Amerika Serikat (FDA) akan dikeluarkan pada awal Novembe. Setelah itu vaksinasi anak-anak di Amerika Serikat akan segera dimulai.

Pada saat yang sama, perusahaan juga mengumumkan perkembangan produksi vaksin dari usia enam bulan menjadi lima tahun. Menurut pengumuman perusahaan, hasil percobaan yang dilakukan akan diterima dan dipublikasikan pada bulan depan. Dan akan diajukan untuk disetujui FDA, sebelum dilakukan penyintikan ke anak-anak.

(T.HN/S: i24news.tv)

leave a reply
Posting terakhir

Atasi COVID-19, Israel Berencana Beli 8 Juta Vaksin Pfizer

“Saat ini kami menandatangani kesepakatan dengan Pfizer untuk  memperoleh 8 juta vaksin untuk 4 juta warga Israel. Kami berharap vaksin ini siap produksi pada Januari mendatang,” ujar Perdana Menteri Israel tersebut dalam konferensi pers.