Hamas Sambut Baik Resolusi PBB tentang Hak Palestina untuk Tentukan Nasib Sendiri

Tercatat 158 negara anggota mendukung resolusi PBB ini, 6 lainnya menentang dan 10 negara abstain.

BY 4adminEdited Sun,07 Nov 2021,06:21 PM

Gaza, SPNA - Gerakan Hamas menyambut baik hasil pemungutan suara yang mendukung resolusi Perserikatan Bangsa-Bangsa (PBB) yang mendukung hal rakyat Palestina untuk menentukan nasib sendiri dan diakhirinya pendudukan Israel.

Pada Jumat (05/11/2021), sebuah resolusi Majelis Umum PBB tentang hak rakyat Palestina untuk menentukan nasib sendiri disetujui. Tercatat 158 negara anggota mendukung resolusi tersebut dan 6 lainnya menentang, yaitu Amerika Serikat (AS), Israel, Kepulauan Marshall, Mikronesia, Nauru dan Palau. Sementara, 10 negara abstain, yairu: Australia, Kamerun, Guatemala, Honduras, Kiribati, Papua Nugini, Rwanda, Kepulauan Solomon, Togo dan Tonga.

Dalam pernyataan pers, juru bicara Hamas, Hazem Qasem menghargai posisi negara-negara yang mendukung resolusi tersebut dengan suara mayoritas, dan menegaskan bahwa dukungan tersebut membuktikan isolasi pemerintah AS yang “bersikeras menentang hak-hak rakyat Palestina dan kehendak internasional.”

Qasem menegaskan kembali hak rakyat Palestina untuk membebaskan tanah mereka, kembali ke rumah mereka dan daerah di mana mereka diusir, menolak pendudukan, dan mendirikan negara Palestina yang merdeka dengan Yerusalem sebagai ibukotanya.

(T.RA/S: Palinfo)

leave a reply
Posting terakhir