Israel Tangkap 5 Penduduk Palestina di Betlehem

Pasukan pendudukan Israel juga menangkap empat penduduk Palestina dari Kamp Dheisheh setelah menyerbu rumah mereka.

BY 4adminEdited Sun,16 Jan 2022,01:23 PM

Betlehem, SPNA - Kantor Berita Palestina, pada Sabtu (15/01/2022), melaporkan bahwa pasukan pendudukan Israel menangkap lima penduduk Palestina, termasuk mantan tahanan, di kota Betlehem di Tepi Barat yang diduduki.

“Pasukan pendudukan Israel menangkap mantan tahanan, Iyad Sami Taqatqa, dan memanggil saudaranya, Imad, untuk melapor ke kantor dinas intelijen,” sebut RT Arabic, mengutip Kantor Berita Palestina.

Penangkapan tersebut terjadi setelah rumah kerabat mereka di kota Beit Fajjar digerebek dan digeledah pasukan pendudukan Israel.

Pasukan pendudukan Israel juga menangkap empat penduduk Palestina dari Kamp Dheisheh setelah menyerbu rumah mereka.

Penduduk Palestina yang ditangkap tersebut adalah Hassan Muhammad Al-Zaghari (26 tahun), Ashraf Muhammad Sajdia, Rani Abu Akar (20 tahun), dan Raneem Muhammad Al-Jaafari (17 tahun).

Bukan hanya dilakukan oleh pasukan pendudukan Israel, tindakan kekerasan dan kejahatan juga kerap dilakukan oleh para pemukim Yahudi, dengan perlindungan pasukan pendudukan Israel, di mana mereka menghancurkan banyak pohon zaitun di lahan pertanian penduduk Palestina.

Betlehem berada di bawah kekuasaan Yordania selama Perang Arab-Israel pada 1948 dan kemudian direbut dan dirampas otoritas pendudukan Israel dalam Perang Enam Hari pada 1967. Sejak Perjanjian Oslo 1995, Betlehem dikelola oleh Otoritas Palestina.

Betlehem dihuni oleh mayoritas muslim. Namun, juga merupakan rumah bagi penganut Kristen Palestina. Kawasan Palestina di Tepi Barat, termasuk Betlehem menghadapi pelanggaran terus menerus yang dilakukan otoritas pendudukan Israel, dengan tujuan untuk mengambil alih tanah Palestina lebih luas.

(T.FJ/S: RT Arabic, Palestina Today)

leave a reply
Posting terakhir

Israel Tangkap 5 Penduduk Palestina di Betlehem

Pasukan pendudukan Zionis Israel rutin melakukan serangan terhadap penduduk Palestina di Tepi Barat, termasuk dengan melakukan penangkapan warga dengan tuduhan termasuk dalam lis orang berbahaya yang dicari. Penangkapan ini juga dilakukan untuk menekan kelompok gerakan perlawanan masyarakat sipil Palestina.

Israel Rampas Tangki Air Penduduk Palestina di Betlehem

Pasukan pendudukan baru-baru ini meningkatkan serangannya terhadap petani di Betlehem, di mana mereka telah memberitahukan pembongkaran sejumlah ruang dan fasilitas pertanian, menghancurkan sejumlah ruas jalan dan mencegah reklamasi lahan.