Ketua Liga Arab Sayangkan Pernyataan PM Inggris tentang Pemindahan Kedutaan ke Yerusalem

Aboul Gheit mengingatkan pemerintah Inggris tentang perlunya mematuhi solusi dua negara sebagai formula yang disepakati untuk penyelesaian konflik antara Palestina dan Israel.

BY 4adminEdited Thu,06 Oct 2022,12:31 PM

Kairo, SPNA – Sekretaris Jenderal Liga Negara-negara Arab, Ahmad Aboul Gheit, Rabu (05/10/2022), menyatakan kekecewaannya atas pernyataan yang dibuat oleh Perdana Menteri Inggris, Liz Truss, mengenai pemindahan kedutaan Inggris di Israel dari Tel Aviv ke Yerusalem dalam beberapa waktu terakhir.

Ia dengan tegas mengatakan penolakan Liga Arab terhadap setiap tindakan sepihak, melanggar hukum internasional.

Jamal Rushdie, juru bicara Sekretaris Jenderal, mengatakan dalam sebuah pernyataan bahwa pernyataan Aboul Gheit datang saat berpidato di konferensi Partai Konservatif Inggris melalui sebuah video.

Aboul Gheit meminta pemerintah Inggris untuk mengikuti kebijakan yang mengarah pada berakhirnya pendudukan Israel dan pembentukan negara Palestina merdeka di perbatasan tahun 1967. Bukan sebaliknya.

Ia juga mengingatkan pemerintah Inggris tentang perlunya mematuhi solusi dua negara sebagai formula yang disepakati untuk penyelesaian konflik antara Palestina dan Israel. Dan agar menahan diri dari tindakan ilegal apa pun yang akan merusak kemungkinan penerapan solusi tersebut dimasa yang akan datang.

(T.HN/S: Wafa.ps)

leave a reply
Posting terakhir

Lembaga Eropa Kecam Pernyataan Duta Besar Ukraina tentang Yerusalem

Masyarakat Eropa untuk Yerusalem meminta Pemerintah Ukraina untuk mengumumkan sikap yang jelas untuk menarik pernyataan tersebut, yang merupakan pelanggaran jelas terhadap status hukum Yerusalem sebagai bagian dari tanah Palestina sesuai dengan hukum internasional, berdasarkan hak-hak historis yang kuat, Perserikatan Bangsa-Bangsa, resolusi Mahkamah Internasional, dan pengakuan serta persetujuan mayoritas negara di dunia.