Palestina: Pendudukan Israel Hambatan Terbesar Bagi Pembangunan

“(Palestina) menghargai dukungan yang terus berlanjut Norwegia bagi Palestina dalam semua bentuk, yang berpegang teguh pada nilai-nilai keadilan dan perdamaian, serta hak rakyat Palestina untuk mendirikan negara merdeka.

BY 4adminEdited Sat,21 Jan 2023,02:42 PM

Yerusalem, SPNA - Perdana Menteri Palestina, Mohammad Shtayyeh, pada Kamis (19/01/2023), mengungkapkan bahwa pendudukan Israel terhadap tanah Palestina merupakan hambatan nyata bagi pembagunan Palestina.

“Hambatan terbesar bagi proses pembangunan di Palestina adalah pendudukan Israel dan kontrol yang terus berlanjut atas semua kebijakan (kuasa) kami dan mencegah kami menerapkannya,” kata Mohammad Shtayyeh.

Dalam pertemuan dengan Direktur Jenderal Badan Kerja Sama Pembangunan Norwegia, Bard Vegar Solhjell, di Ramallah, Mohammad Shtayyeh meminta komunitas internasional untuk menekan otoritas pendudukan Israel untuk segera menghentikan segala bentuk pelanggaran dan mempertahankan solusi dua negara.

“(Palestina) menghargai dukungan yang terus berlanjut Norwegia bagi Palestina dalam semua bentuk, yang berpegang teguh pada nilai-nilai keadilan dan perdamaian, serta hak rakyat Palestina untuk mendirikan negara merdeka.

Perdana Menteri Palestina, Mohammad Shtayyeh, berdiskusi dengan Direktur Badan Kerja Sama Pembangunan Norwegia untuk memperkuat kerja sama dan mendukung proyek pembangunan di Palestina.

(T.FJ/S: RT Arabic)

leave a reply
Posting terakhir