Empat Anggota Bulan Sabit Merah Palestina Gugur dalam Serangan Israel di Gaza Tengah

Keempatnya kehilangan nyawa ketika sebuah jet tempur Israel menargetkan sebuah mobil ambulans di Kota Deir Balah pada Rabu sore waktu Palestina.

BY 4adminEdited Thu,11 Jan 2024,06:41 AM

Gaza, SPNA – Bulan Sabit Palestina, Rabu (10/01/2024), melaporkan empat tim medisnya gugur dalam serangan udara Israel ke Gaza Tengah.

Keempatnya kehilangan nyawa ketika sebuah jet tempur Israel menargetkan sebuah mobil ambulans di Kota Deir Balah pada Rabu sore waktu Palestina.

Beberapa ambulans dan fasilitas kesehatan berulang kali menjadi sasaran serangan Israel di Gaza, menurut Kementerian Kesehatan Palestina.

Sementara itu Kementerian Kesehatan Palestina, Kamis (11/01/2024) dini hari, mengumumkan serangan brutal Israel ke Gaza menyebabkan tewasnya 147 warga Gaza. Sedikitnya sampai saat ini terdapat 23.357 orang tewas dalam lebih dari tiga bulan agresi Israel. Ditambah 59.410 orang cedera dan luka-luka.

“Banyak orang masih terjebak di bawah reruntuhan dan di jalan dan tim penyelamat tidak dapat menjangkau mereka,” sebut Kemenkes dalam pernyataannya.

Sementara itu, sekitar 85 persen penduduk Gaza telah mengungsi akibat serangan Israel, dan semuanya berada dalam kondisi rawan pangan, menurut PBB.

Ratusan ribu orang hidup tanpa tempat berlindung, dan kurang dari setengah truk bantuan yang memasuki wilayah tersebut dibandingkan sebelum konflik dimulai.

(T.HN/S: Trtworld)

leave a reply
Posting terakhir