London, SPNA - Perdana Menteri Inggris, Keir Starmer, mendesak Presiden Israel, Isaac Herzog, untuk segera mengambil tindakan guna menghentikan perang di Gaza.
Dilansir Rt Arabic, Keduanya bertemu di sela-sela Olimpiade Paris, Minggu (29/07/2024), Keir Stamer menegaskan perlunya langkah cepat untuk menghentikan pertumpahan darah di Gaza, dan memastikan bantuan kemanusiaan dapat segera sampai kepada warga yang membutuhkan.”
Starmer juga menegaskan dukungan Inggris terhadap hak Israel untuk membela diri sesuai dengan hukum internasional, dia juga memperkuat komitmen untuk menjaga hubungan erat antara Inggris dan Israel.
Sementara itu, menurut laporan dari New York Times, para negosiator sedang berusaha meyakinkan Perdana Menteri Israel, Benjamin Netanyahu, untuk melunakkan sikap terhadap Hamas di Gaza, dengan harapan bisa mencapai kesepakatan gencatan senjata.
Dalam laporan dari BBC, pertemuan antara Starmer dan Herzog di Paris adalah bagian dari upaya internasional untuk meredakan ketegangan di Gaza. Starmer menekankan pentingnya gencatan senjata segera untuk memungkinkan bantuan kemanusiaan mencapai wilayah tersebut dan membebaskan sandera yang masih ditahan.
The Guardian menambahkan bahwa Starmer menekankan bahwa tindakan Israel harus sesuai dengan hukum internasional, dan gencatan senjata adalah langkah pertama yang penting untuk mencapai solusi jangka panjang di Gaza.
(T.RS/S:RtArabic)