Dewan Gereja Internasional menuntut AS memutus bantuan ...

BY Mahmoud Abu ShariaEdited Fri,21 Oct 2016,08:16 AM

Dewan Gereja Internasional menuntut AS memutus bantuan militer terhadap Israel

Al-Quds – SP – Dewan Gereja Internasional (WCC) dan Dewan Gereja Nasional Amerika Serikat menuntut Israel agar mengakhiri pendudukan terhadap tanah Palestina dan blokade terhadap Gaza, serta menghormati hak-hak bangsa Palestina melalui demkorasi demi tercapainya keadilan dan perdamaian.

Hal ini disampaikan dalam pertemuan Sekretaris Jenderal Dewan Gereja Internasional dan Dewan Nasional Gereja Kristus di dekat ibukota Washington DC.

Pertemuan tersebut dihadiri lebih dari 60 delegasi organisasi gereja dari seluruh dunia dimana mereka mendiskusikan hak dan keadilan bagi warga Palestina serta merealisasikan perdamaian di tanah suci (al-Quds).

Dalam pernyataannya kedua organisasi tersebut menuntut Amerika Serikat agar menghentikan suplai militer terhadap lembaga resmi atau tidak resmi di Timur Tengah serta mempertimbangkan kembali bantuan militer sebanyak 38 Miliar US Dollar terhadap Israel selama beberapa tahun terakhir. 

Mereka juga meminta AS untuk menghentikan langkah politik memerangi gerakan boikot terhadap Israel (BDS), meminta AS menjaga Hak-Hak Asasi Kemanusiaan dan menghormati perjanjian internasional yang mencegah setiap penindasan ras atau agama.

Dewan Gereja Dunia memiliki perwakilan lebih dari 500 juta penganut Kristen dari seluruh dunia sedangkan Dewan Gereja Nasional Amerika Serikat memiliki anggota sebanyak 40 Juta di Amerika Serikat.

leave a reply