Knesset kembali tunda voting RUU pelarangan azan

BY Mahmoud Abu ShariaEdited Wed,23 Nov 2016,09:11 AM

Knesset kembali tunda voting RUU pelarangan azan

Al- Quds –SP- Parlemen Knesset, Selasa (22/11) kembali menunda voting terhadap RUU larangan azan melalui pengeras suara di al-Quds dan sekitarnya. Hal ini disebabkan karena salah satu anggota Knesset, Ahmad al-Tibi mengancam akan mengajukan kasasi ke Mahkamah Agung.  

Sebelumnya badan legislatif Israel, Ahad lalu menyetujui pembatasan azan dengan pengeras suara di wilayah yang dikuasai Israel khususnya al-Quds.  

RUU ini ditentang beberapa anggota parlemen Arab di Knesset serta mendapat kecaman keras dari dalam dan luar Palestina karena dinilai melanggar perjanjian internasional.

leave a reply
Posting terakhir