Rayakan 70 tahun kemerdekaan Israel, 300 drone Intel hiasi langit Yerusalem

Yerusalem, SPNA - Brian Krzanich, CEO perusahaan teknologi ‘Intel’, (Rabu 18/04/2018), bergabung dengan warga Israel untuk merayakan ulang tahun ke-70 'negara’ tersebut, ...

BY 4adminEdited Thu,19 Apr 2018,11:02 AM

Yerusalem, SPNA - Brian Krzanich, CEO perusahaan teknologi ‘Intel’, (Rabu 18/04/2018), bergabung dengan warga Israel untuk merayakan ulang tahun ke-70 'negara’ tersebut, dengan membawa serta 300 drone guna membantu menampilkan pertunjukan cahaya besar-besaran di atas kota Yerusalem.

"Saya senang berada di Israel pada Hari Kemerdekaan, di Yerusalem, untuk berpartisipasi dalam acara yang menarik ini," katanya dalam sebuah pernyataan. "Pada tahun 2018 ini, Intel menandai hari jadinya yang ke-50 dan Negara Israel merayakan ulang tahun yang ke-70..."

Quadcopters Shooting Star yang diproduksi oleh Intel, dilengkapi dengan lampu LED yang mampu menghasilkan lebih dari 4 miliar kombinasi warna dengan berat hanya 12 ons per potong, akan menciptakan gambar Star of David, dinding Yerusalem, Theodor Herzl, dan banyak lagi, dan diiringi dengan lantunan musik.

Drone tersebut telah digunakan pada Pembukaan Olimpiade Musim Dingin 2018 di Pyeongchang, Korea Selatan.

Intel telah beroperasi di Israel selama 44 tahun dan saat ini mempekerjakan sekitar 11.000 pekerja. Intel telah menambah investasi $ 17 miliar di negara itu dan akan menempatkan lagi $ 5 miliar lagi ke sebuah pabrik manufaktur chip di Kiryat Gat.

Sebanyak 1.000 pekerja tambahan dipekerjakan di perusahaan teknologi otomotif milik Yerusalem, Mobileye, yang diperoleh Intel tahun lalu seharga $ 15,3 miliar.

"Intel menjalin kerja sama dengan Israel beberapa dekade lalu, dan selama itu telah beroperasi dan berinvestasi besar-besaran di di sana," kata CEO Mobileye, Amnona Shashua dalam sebuah pernyataan. "Hari ini, ada langkah lain dalam memperkuat hubungan ini melalui pertunjukan drone spektakuler yang akan memamerkan simbol-simbol bersejarah Israel."

Awal bulan ini, Intel mengumumkan bahwa mereka telah menciptakan "prosesor terbaik" untuk laptop yang "pernah dibangun oleh Intel", dengan chip baru yang dikembangkan di Haifa.

(T.RA/S: Jwire)

leave a reply
Posting terakhir