Menteri Luar Negeri AS, Mike Pompeo tiba di Riyadh

Riyadh, SPNA - Menteri Luar Negeri AS Mike Pompeo, Sabtu (28/04/2018)  tiba di Riyadh dalam kunjungan tiga hari ke Timur Tengah.

BY 4adminEdited Sun,29 Apr 2018,10:12 AM

Riyadh, SPNA - Menteri Luar Negeri AS Mike Pompeo, Sabtu (28/04/2018)  tiba di Riyadh dalam kunjungan tiga hari ke Timur Tengah.

Pejabat Kementerian Luar Negeri AS mengatakan bahwa kunjungan Pompeo ke Riyadh bertujuan untuk memperkuat hubungan dengan sekutu penting Amerika Serikat di Timur Tengah.

Pompeo juga mengatakan Jumat lalu, akan membahas masa depan kesepakatan nuklir dengan Iran.

Kunjungan tersebut dilakukan dua hari setelah Pompeo diangkat menjadi Menteri Luar Negeri. Usai diangkat Pompeo langsung terbang ke Brussels untuk menghadiri pertemuan menteri luar negeri NATO sebelum memulai kunjungan ke Arab Saudi, Yordania dan Israel.

Lelaki ini di juluki  ‘’Elang pemerintah AS’’ dan orang dekat Donald Trump yang sangat anti dengan program nuklir Iran.

Dari Arab Saudi, Pompeo dijadwalkan akan berkunjung ke Israel untuk bertemu dengan Perdana Menteri Benjamin Netanyahu  kemudian menuju Yordania.

(T.RS/S:BBC)

leave a reply
Posting terakhir