PM Jepang tersinggung atas sajian 'makanan penutup dalam sepatu' saat makan malam dengan PM Israel

Yerusalem, SPNA - Makan malam dengan Perdana Menteri Jepang Shinzo Abe, Perdana Menteri Israel Benjamin Netanyahu, beserta istri mereka pekan lalu terganggu oleh kecaman budaya ....

BY 4adminEdited Tue,08 May 2018,09:58 AM

Yerusalem, SPNA - Makan malam dengan Perdana Menteri Jepang Shinzo Abe, Perdana Menteri Israel Benjamin Netanyahu, beserta istri mereka pekan lalu terganggu oleh kecaman budaya yang menyinggung dengan hadirnya 'Dessert disajikan dengan menggunakan sepatu.'

Sementara menyajikan makanan dalam sepatu tampak seperti pilihan yang aneh untuk budaya apa pun, hal tersebut memiliki konotasi yang sangat menjijikan di Jepang.

"Ini adalah keputusan yang bodoh dan tidak peka," seorang diplomat senior Israel yang melayani di Jepang mengatakan kepada surat kabar berbahasa Ibrani Yedioth Aharonot, menurut The Jerusalem Post.

"Tidak ada yang lebih dibenci dalam budaya Jepang selain sepatu," kata diplomat itu. “Tidak hanya saat memasuki rumah mereka melepaskan sepatu, Anda juga tidak akan menemukan sepatu di kantor mereka. Bahkan perdana menteri, menteri dan anggota parlemen tidak memakai sepatu saat bekerja (dalam kantor mereka)... Ini setara dengan menyajikan coklat kepada tamu Yahudi dengan menggunakan piring yang berbentuk seperti babi. ”

Tidak jelas pesan apa yang ingin disampaikan oleh koki selebriti Israel, Segev Moshe, yang menyiapkan makan malamtersebut, dengan menyajikan cokelat dalam sepatu, yang menyebabkan kegemparan.

"Tidak ada budaya yang menempatkan sepatu di atas meja," seorang diplomat Jepang mengatakan kepada Yedioth Aharonot, menurut The Post. “Entah apa yang dipikirkan koki ternama Segve ini? Jika ini dimaksudkan untuk menjadi humor, kami tidak menganggapnya lucu. Saya dapat memberitahu Anda bahwa perdana menteri kami tersinggung atas hal ini.”

 (T.RA/S: Business Insider)

leave a reply
Posting terakhir