Isreal tutup masjid Al-Ibrahimiah demi perayaan Yom Kippur

Tepi Barat, SPNA - Otoritas Israel, Rabu (19/09/2018), menutup masjid Al-Ibrahimiah yang terletak di kota Hebron demi perayaan Yom Kippur, hari pengampunan....

BY 4adminEdited Thu,20 Sep 2018,12:40 PM

Tepi Barat, SPNA - Otoritas Israel, Rabu (19/09/2018), menutup masjid Al-Ibrahimiah yang terletak di kota Hebron demi perayaan Yom Kippur, hari pengampunan dalam agama Yahudi.

Penanggung jawab masjid Al-Ibrahimiah, Syekh Hifdhi Abu Asninah, kepada media lokal mengatakan otoritas Israel menutup masjid Al-Ibrahimiah dan memakai halaman masjid untuk perayaan Yom Kippur.

Pihak Israel juga akan menutup masjid pada hari Selasa dan Rabu (24,25 September mendatang) karena bertepatan dengan hari raya Sukkot. Minggu lalu militer Israel juga menutup masjid karena alasan persiapan hari raya Yom Kippur.

Mesjid Ibrahimiah merupakan salah satu tempat rebutan Yahudi dan umat Islam. Bagi umat Islam masjid Ibrahimiah adalah tempat suci ke empat setelah Masjidil haram, Nabawi dan Al-Aqsa. Sedangkan bagi Yahudi, ini adalah tempat paling suci setelah Jabal Haikal/temple mount.

Dianggap suci karena di bawahnya terdapat makam nabi Ibrahim, Ishak dan Ya’qub. Mesjid ini terletak di wilayah Khalil/Hebron sebelah Selatan Dhiffah Al-Gharbiyah, Palestina.

Pada hari raya Yahudi masjid Al-Ibraimiah tidak bisa dipakai untuk shalat lima waktu. Pihak Yahudi menggunakan halaman masjid untuk melaksanakan perayaan mereka. Kebanyakan hari raya Yahudi jatuh pada bulan September.

(T.HN/S:Palltoday)a

leave a reply
Posting terakhir