Media Israel: Netanyahu berupaya jalin hubungan diplomasi dengan Arab Saudi secara terbuka

Tel Aviv, SPNA - Surat kabar Israel melaporkan bahwa Perdana Menteri Israel Benyamin Netanyahu berupaya menjalin hubungan diplomasi secara resmi ....

BY 4adminEdited Sun,09 Dec 2018,09:38 AM

Tel Aviv, SPNA - Surat kabar Israel melaporkan bahwa Perdana Menteri Israel Benyamin Netanyahu berupaya menjalin hubungan diplomasi secara resmi dengan Arab Saudi sebelum diadakan pilpres.

“Netanyahu sedang berupaya untuk menjalin hubungan diplomasi dengan Arab Saudi secara resmi dan terbuka sebelum pemilu, ‘’ seperti dilansir i24News, Sabtu (08/12/2018).

Kepala Mossad, Yossi Cohen dilaporkan mendukung langkah-langkah Netanyahu dimana AS juga ikut berpartisipasi dalam hal ini.

Sejak beberapa waktu terakhir Israel juga dilaporkan membangun hubungan diplomasi dengan sejumlah negara Arab dan Islam.

Dalam kunjungan Presiden Chad ke Israel minggu lalu,  Netanyahu menekankan akan mengunjungi sejumlah negara Arab dalam waktu dekat.

Netanyahu sebelumnya juga mengadakan kunjungan rahasia ke Oman serta bertemu Sultan Qabus. Netanyahu juga disinyalir melakukan normalisasi dengan Bahrain.

(T.RS/S:i24News)

leave a reply