PBB: Perubahan iklim akan mempengaruhi ketahanan pangan

Laporan yang dirilis IPCC menetapkan cara untuk mengatasi degradasi lahan, mencegah perubahan iklim lebih lanjut.

BY 4adminEdited Fri,09 Aug 2019,12:05 PM

MEMO - Jenewa

Jenewa, SPNA - "Perubahan iklim akan mempengaruhi ketersediaan, akses, pemanfaatan, dan stabilitas ketahanan pangan," PBB mengatakan hal ini pada hari Kamis (08/08/2019) dalam sebuah laporan yang menunjukkan bahaya dan pengaruhnya terhadap lahan.

"Ketika lahan terdegradasi, menjadi kurang produktif, membatasi apa yang bisa ditanam dan mengurangi kemampuan tanah untuk menyerap karbon," menurut sebuah laporan oleh Panel Antar-pemerintah tentang Perubahan Iklim (IPCC). "Ini memperburuk perubahan iklim, sementara perubahan iklim pada gilirannya memperburuk degradasi lahan dengan berbagai cara.”

Ini menunjukkan tanah, yang harus tetap produktif untuk ketahanan pangan, sudah di bawah tekanan yang meningkat oleh aktivitas manusia dan perubahan iklim.

"Pengelolaan lahan yang lebih baik dapat berkontribusi untuk mengatasi perubahan iklim, tetapi bukan satu-satunya solusi," katanya. Mengurangi emisi gas rumah kaca dari semua bidang juga penting.

IPCC mengatakan bahwa tindakan terkoordinasi untuk mengatasi perubahan iklim secara simultan dapat meningkatkan lahan, ketahanan pangan dan nutrisi serta membantu mengakhiri kelaparan.

IPCC didirikan oleh Program Lingkungan Perserikatan Bangsa-Bangsa dan Organisasi Meteorologi Dunia (WMO) pada tahun 1988 untuk memberi para pembuat kebijakan penilaian ilmiah reguler mengenai perubahan iklim, implikasinya dan potensi risiko di masa depan, serta mengedepankan strategi adaptasi dan mitigasi, menurut ke situs webnya.

(T.RA/S: Anadolu Agency)

leave a reply
Posting terakhir