Polisi Siprus Yunani Tangkap Karyawan Perusahaan Israel

Penangkapan ini didasarkan pada tuduhan konspirasi untuk melakukan kejahatan dan pelanggaran yang berkaitan dengan perlindungan data pribadi.

BY Edited Sat,21 Dec 2019,01:25 PM

Nikosia

Nikosia, SPNA - Polisi administrasi Siprus Yunani menangkap tiga karyawan yang berasal dari perusahaan Israel atas tuduhan spionase. Pula, pihak berwenang mengeluarkan surat perintah penangkapan untuk tiga warga Israel lainnya, kutip Anadolu Agency dari media setempat.

Menurut laporan harian Phileleftheros, para tersangka ditangkap pada hari Kamis (10/12/2019) dan dibawa ke pengadilan pada hari Jumat.

Di pengadilan, para tersangka diselidiki atas lebih dari 13 kejahatan diantaranya “konspirasi untuk melakukan kejahatan” dan pelanggaran yang berkaitan dengan perlindungan data pribadi.

Pengadilan memutuskan untuk membebaskan para tersangka yang sedang menunggu persidangan.

Dua dari tersangka adalah laki-laki berusia antara 30-35 yang bekerja untuk Wispear, dan yang lainnya seorang wanita yang dipekerjakan oleh NCIS. Kedua perusahaan itu dimiliki oleh warga negara Israel, kata laporan.

Wispear membantah melakukan kesalahan apa pun.

Pemimpin Siprus Yunani Nicos Anastasiades mengatakan kepada wartawan pada hari Jumat bahwa masalah ini tidak akan mempengaruhi hubungan dengan Israel.

(T.RA/S: MEMO)

leave a reply
Posting terakhir