Militer Israel pukuli jemaah shalat isya di Masjid Al-Aqsa

Militer Israel melakukan pemukulan dan pengusiran terhadap warga Palestina Yerusalem yang sedang melakukan shalat Isya di Masjid Al-Aqsa. Aksi tersebut bertepatan dengan ajakan Yahudi ekstrem bagi warga Israel untuk mengunjungi Al-Aqsa dalam rangka peringatan salah satu hari penting ‘Kuil Sulaiman.’

BY Edited Wed,08 Jan 2020,10:18 AM

Tepi Barat, SPNA - Militer Israel, Selasa (07/01) sore, melakukan pemukulan dan pengusiran terhadap jemaah Masjid Al-Aqsa yang sedang melaksanakan shalat Isya.

Sumber lokal menyebutkan bahwa militer Israel memukul dan mengusir warga yang sedang melakukan shalat Isya di dekat pintu Ar-Rahmah, salah satu pintu menuju Masjid Al-Aqsa. Dua warga juga dilaporkan menjadi korban penangkapan.

Selain itu, militer zionis juga menghalau para jemaah yang ingin masuk ke Al-Aqsa melalui pintu Al-Hittah.

Media lokal Palestina, Qudspress melaporkan bahwa organisasi Yahudi Kuil Sulaiman, Senin (06/01), mengajak warga Israel untuk mendatangi Al-Aqsa pada hari ini (Selasa, 07/01), dalam rangka merayakan salah hari besar dalam sejarah Kuil Sulaiman. Pemukulan jemaah dan pengusiran tentunya mempunyai kaitan erat dengan ajakan itu.

Kunjungan Yahudi ke Masjid nomor tiga paling mulia dalam Islam itu, semakin padat sejak tahun 2003. Tahun dimana pemerintah Israel mulai membuka gerbang Al-Aqsa bagi warganya setiap hari kecuali Jumat dan Sabtu.

Departemen Wakaf Yerusalem yang bertugas mengurus Masjid Al-Aqsa sudah berulang kali meminta Israel untuk tidak mengizinkan warga Yahudi masuk ke Al-Aqsa. Namun permintaan seperti itu tidak pernah digubris.

(T.HN/S: Palinfo)

leave a reply
Posting terakhir

Pasukan Israel Pukuli Penduduk Palestina Hingga Meninggal

“Pasukan pendudukan Israel masih menargetkan pekerja, baik dengan peluru, serangan, atau dengan menggerakkan gerombolan pemukim Israel untuk melakukan kejahatan sehari-hari terhadap para pekerja Palestina yang meninggalkan Jalur Gaza untuk mencari kerja, dengan meninggalkan keluarga mereka di Jalur Gaza yang telah diblokade Israel sejak 16 tahun lalu,” sebut Federasi Umum Serikat Buruh Palestina.

Israel Tangkap 3 Pemuda dan Pukuli Anak Palestina di Yerusalem

Pasukan pendudukan melancarkan aksi harian penangkapan dan serangan besar-besaran di sejumlah kota. Sejumlah lembaga Yerusalem mendokumentasikan penangkapan yang dilakukan pasukan pendudukan Israel sebanyak 220 penduduk Palestina dari kota Yerusalem yang diduduki dan di kawasan sekitarnya selama bulan Januari, termasuk anak-anak dan perempuan.