Warga Yordania turun ke jalanan tuntut pemerintah hentikan impor gas dari Israel

Warga Yordania tunjukkan aksi penolakan terhadap kerjasama pemerintah dalam bidang energi dengan Negara Zionis. Kerjasama dengan Israel sama dengan membuka kesempatan bagi mereka untuk memperluas jajahan.

BY Edited Sat,11 Jan 2020,10:16 AM

Amman, SPNA - Ribuan warga Yordania, Jumat (10/01), turun ke jalanan meneriakkan penolakan terhadap kebijakan Pemerintah yang mengimpor gas dari Israel. Penjajahan Israel terhadap Palestina membuat warga melihat kerjasama dengan negara zionis tersebut sebagai sebuah pengkhianatan.

Protespun berlangsung di sejumlah provinsi, Aqaba, Kerak, Zarqa dan Irbid.

Di Zarqa demonstrasi berlangsung di depan Masjid Umar bin Al-Khattab. Warga menerikkan slogan menentang kerjasama pemerintah dengan Israel. Warga mengingatkan bahwa kerjasama itu hanya akan membawa dampak buruh bagi Yordania.

Sedangkan di Irbid, masa berkumpul di salah satu jalan kota, jalan Al-Jamiah. Kesepakatan Gas dengan Israel dianggap merupakan gerbang untuk sebuah penjajahan yang baru.

Disebutkan bahwasanya gelombang demonstrasi semakin meninggkat seiring pengiriman percobaan gas Israel ke Yordania awal bulan lalu.

Awal bulan lalu, Yordania dan Israel mengumumkan dimulainya pengiriman gas dari Israel ke Yordania, sebagai tindak lanjut kesepakatan yang ditandatangani pada tahun 2016.

(T.HN/S: Palinfo)

leave a reply
Posting terakhir