Kasus Covid Melonjak, Israel Kembali Tutup Sekolah

Badan Statistik Resmi Israel, Sabtu (06/06) melaporkan bahwa 106 sekolah dan TK  kembali ditutup akibat penambahan jumlah kasus corona

BY Edited Sun,07 Jun 2020,11:11 AM

Tel Aviv, SPNA – Badan Statistik Resmi Israel, Sabtu (06/06) melaporkan bahwa 106 sekolah dan TK  kembali ditutup akibat penambahan jumlah kasus corona.

Berdasarkan laporan Stasiun TV 13 Israel, sebanyak 330 anak-anak dan dewan guru terjangkit corona saat mereka kembali ke sekolah sejak dua pekan  lalu. Selain itu sebanyak 16327 siswa juga menjalani karantina.

Sebelum PM Israel Benyamin Netanyahu dan Lembaga Khusus Penanganan Covid-19 menolak penutupan sekolah dan hanya menutup lembaga pendidikan yang sudah dilakukan pemeriksan.

Kasus Covid-19 di Israel mencapai 177.52 kasus dimana 295 orang meninggal dunia.

(T.RS/S:Palsawa)

leave a reply
Posting terakhir