Lakukan Serangan Langsung ke Bandara Militer, Israel Cederai Enam Militer Suriah

Sebuah serangan dari negara Yahudi Israel kembali berlangsung ke Suriah pada Jumat kemarin. Menyebabkan lima orang tentara cedera dan sejumlah kerugian materi.

BY 4adminEdited Sat,09 Oct 2021,08:55 AM

Homs, SPNA - Otoritas Militer Suriah, Jumat (09/10/2020), mengumumkan bahwa enam tentaranya terluka akibat serangan terbaru Israel ke Bandara militer T-4 di Kegubernuran Homs. Kantor berita SANA mengutip dari pejabat pemerintahan menyampaikan bahwa serangan itu juga menyebabkan sejumlah kerugian materi.

Sumber yang sama menyebutkan, serangan udara tersebut diberitakan berlangsung melewati wilayah Al-Tanf, yang merupakan wilayah di mana Amerika membangun pangkalan militernya di Suriah.

Pemantau Hak Asasi Manusia Suriah, beberapa waktu sebelumnya, di hari yang sama, telah mengeluarkan pernyataan bahwa sebuah pesawat tak berawak tak dikenal telah menargetkan markas militer milisi pro-Iran. Menyebabkan kebakaran di markas militer di kota Suriah Al-Bukamal di pedesaan Deir Ez -Zor.

Menurut badan observasi HAM tersebut, kebakaran terjadi di sekitar Rumah Sakit Aisha di kota Al-Bukamal di pedesaan Deir ez-Zor. Kebakaran itu berlangsung bersamaan dengan terdengarnya suara tembakan yang intens di kota Al-Bukamal.

Pangkalan Udara Militer Tiyas, yang juga dikenal sebagai Pangkalan Udara T-4, adalah pangkalan Angkatan Udara Suriah (SyAAF) yang terletak di Kegubernuran Homs, sebelah utara Tiyas dan di barat kota kuno Palmyra, Suriah.

Pangkalan Udara Militer Tiyas adalah pangkalan udara militer terbesar di Suriah.

(T.HN/S: i24news.tv)

leave a reply
Posting terakhir

Serangan Bom di Jeddah Cederai Dua Diplomat Eropa

Sebuah serangan bom terjadi saat acara peringatan Perang Dunia I yang diadakan oleh Kedutaan Prancis di Jedah berlangsung. Serangan ini oleh banyak pihak dianggap mempunyai kaitannnya dengan publikasi kartun Charlie Hebdoe dan kemarahan umat Islam terhadap Presiden Emmanuel Macron.