Erdogan: Turki tetap mendukung Palestina sampai merdeka

BY Mahmoud Abu ShariaEdited Tue,25 Oct 2016,09:06 AM

Erdogan: Turki tetap mendukung Palestina sampai merdeka

Ankara-SP- Presiden Turki, Recep Thayyib Erdogan bertemu dengan Presiden Palestina, Mahmud Abbas, Senin (24/10) di Ankara Turki membahasn perkembangan terkahir di Palestina. 

Pertemuan bilateral kedua negara tersebut digelar di Istana Presiden Turki. Salah satu tujuan Mahmud Abbas ke Turki adalah memberikan dukungan terhadap Erdogan pasca kudeta militer beberapa waktu yang lalu. Pertemuan ini berlangsung selama satu jam 45 menit.                                                                                           

Selain itu juga, Mahmud Abbas juga bertemu dengan Perdana Menteri Turki, Bin Ali Yeldrim di kantor kementrian Turki membahas kerjasama kedua negara dan perwujudan perdamaian di Timur Tengah. 

Turki akan terus mendukung perjuangan Palestina merdeka sesuai perjanjian 1967 dengan ibukota al-Quds. Dalam pertemuan tersebut Yeldrim menegaskan kembali bahwa bantuan kemanusiaan akan terus digulirkan untuk Palestina seperti beberapa waktu yang lalu, sekitar bulan September 2016.

Mahmud Abbas berada di Turki sejak hari Ahad (23/10) sampai tiga hari kedepan. Rencananya, Mahmud Abbas juga akan bertemu dengan ketua Parlemen Turki.

leave a reply
Posting terakhir