Pemerintah Israel izinkan masuk bantuan Qatar ke Gaza, dengan syarat …

Jalur Gaza, SPNA - Pemerintah Israel dilaporkan akan menyetujui suplai bantuan Qatar ke Jalur Gaza. Channel 7 Israel menyatakan bahwa pemerintah Israel berniat untuk ....

BY 4adminEdited Sat,19 Jan 2019,10:00 AM

Jalur Gaza, SPNA - Pemerintah Israel dilaporkan akan menyetujui suplai bantuan Qatar ke Jalur Gaza. Channel 7 Israel menyatakan bahwa pemerintah Israel berniat untuk menyuplai bantuan Qatar ke Gaza awal minggu depan jika warga Palestina menghentikan aksi Great March of Return di perbatasan Gaza, seperti dilansir Rt Arabic (18/01/2018). 

Sejak dua bulan lalu, pemerintah Israel sudah setujua dengan donasi  pemerintah Qatar terhadap Gaza, sebagai bagian dari gencatan senjata pasca perang 48 jam November lalu antara Hamas dan Israel.

Namun minggu lalu, Perdana Menteri Israel, Benyamin Netanyahu menginstruksi pembekuan dana bantuan tersebut sebagai balasan atas serangan roket dari Gaza ke wilayah selatan yang diduduki Israel.

Jalur Gaza adalah wilayah yang terisoliasi akibat blokade yang telah berlangsung selama lebih dari 12 tahun.

Di masa itu, Gaza hancur lebur akibat 3 perang besar tahun 2008, 2012 serta 2014 dan perang 48 jam November 2019 lalu. Akibatnya seluruh sektor kehidupan Gaza lumpuh total.

Situasi ini diperparah setelah Pemerintah AS bulan lalu menghentikan donasinya terhadap Badan Bantuan PBB untuk Pengungsi Palestina, UNRWA yang merupakan tulang punggung sebagian besar rakyat Gaza.

Sekjen PBB, Antonio Guterres bahkan telah menegaskan bahwa Gaza yang memiliki populasi 2 Juta jiwa tersebut akan menjadi wilayah tak layak huni pada tahun 2020.

Hal ini membuat warga Gaza terpaksa menggelar aski masal “Great March of Return” demi menuntut pemerintah Israel agar memulangkan pengungsi Palestina ke tanah air serta menghapus blokade terhadap Gaza. Aksi yang dimulai 30 Maret 2019 tersebut masih terus berlanjut hingga saat ini.

Sebanyak 200 demonstran dilaporkan merenggang nyawa di tangan pasukan IDF dimana sebagian korban jiwa merupakan jurnalis dan paramedis.

(T.RS/S:Maannews)

leave a reply
Posting terakhir

Israel kembali izinkan BBM masuk ke Gaza

Media Israel menyebutkan bahwa otoritas Israel telah menarik kembali larangan masuknya BBM ke Jalur Gaza. Keputusan tersebut menyusul situasi kondusif yang mampu diciptakan pejuang Palestina.