Dunia internasional sambut rekonsiliasi Palestina

Cairo, SPNA - Sejumlah lembaga dan organisasi internasional menyambut baik rekonsiliasi antara Hamas dan Fatah di Cairo.

BY 4adminEdited Sat,14 Oct 2017,09:53 AM

Cairo, SPNA - Sejumlah lembaga dan organisasi internasional menyambut baik rekonsiliasi antara Hamas dan Fatah di Cairo.

Sekjen PBB Antonio Guterres mengucapkan selamat kepada Mahmoud Abbas atas nota kesepahaman Hamas dan Fatah serta kembalinya pemerintahan Palestina di ke Jalur Gaza yang menandai berkahirnya perpecahan di Palestina.

Guterres juga mengapresiasikan peran Mesir dalam hal ini serta meminta Mesir untuk menyelesaikan krisis Gaza khususnya terkait listrik dan lalu-lintas keluar masuk Gaza. PBB juga menyatakan akan turut bertarsipasi dengan Pemerintah Palestina di Gaza.

Sementara itu Menteri Luar Negeri AS menyatakan akan mengikuti perkembangan normalisasi dan rekonstruksi di Gaza paska rekonsiliasi di Cairo.

 ‘‘Menurut kami rekonsialiasi Palestina dapat membuat perubahan baru serta membantu alokasi dana kemanusiaan untuk warga Gaza, dan kami akan terus mengikuti perkembangan situasi disana, terang Juru bicara Menlu AS Heather Nauet‘’

Organisasi Kerjasama Islam (OKI) menerangkan bahwa rekonsiliasi Palestina adalah langkah tepat untuk merealisasikan cita-cita warga Palestina. OKI juga menyatakan akan terus mendukung pemerintah Palestina dalam menjalankan tugasnya serta menyerukan negara-negara Internasional mendukung langkah tersebut.

Negara-Negara Arab

Sejumlah negara-negara Arab seperti Kuwait, Oman, Yordania, Lebanon, Bahrain dan Arab Saudi  juga menyatakan dukungannya terhadap rekonsiliasi Palestina dimana raja Salamn menyebut langkah positif Hamas dan Fatah tersebut ‘’mendinginkan hati’’ umat Islam dan bagsa Arab, seperti dilansir Qudsnet. 

Sebelumnya Fatah dan Hamas teah menandatangani nota kesepahaman di Markas pusat Intelejen Mesir di Cairo. Keduanya sepakat mengakhiri perpecahan yang telah berlangsung selama 10 tahun serta mendukung kinerja pemerintah Palestina di Jalur Gaza Desember mendatang. (T.RS/S:Qudsnet)

leave a reply
Posting terakhir