Liga Arab Umumkan Siap Merespon Setiap Gerakan Menuju Kemerdekaan Palestina

Dalam Sidang Paripurna Dewan Keamanan PBB, Majid, Duta Liga Arab untuk PBB, meminta Organisasi Dunia tersebut untuk segera merealisasikan pertemuan internasional untuk melanjutkan kembali pembahasan damai antara Israel dan Palestina.

BY 4adminEdited Sun,23 Jan 2022,10:14 AM

Kairo, SPNA - Duta Liga Arab untuk PBB, Majid Abdul Fattah, menegaskan bahwa Liga Arab sangat siap untuk merespon langkah Dewan Keamanan (DK) dan Sekretaris Jenderal (Sekjen) PBB  yang bertujuan untuk menciptakan perdamanan dan berdirinya dengara Palestina yang merdeka dengan Ibu Kotanya Yerusalam dalam batas pembagian wilayah pada tahun 1967. Dilansir dari Youm7, Sabtu 22/01/2022.

Dalam Sidang Paripurna Dewan Keamanan, Majid meminta PBB untuk segera meralisasikan pertemuan internasional untuk melanjutkan kembali pembahasan damai antara Israel dan Palestina.

Selain itu, Ia juga meminta DK PBB untuk memberikan perlindungan kepada warga Palestina dari serangan militer dan kekerasan pemukim ilegal Yahudi. Di samping juga permintaan untuk memberikan dukungan kepada Badan Perlindungan Pengungsi Palestina milik PBB (UNRWA) serta menjamin tersampaikannya setiap bantuan kemanusian kepada warga Palestina.

Di akhir pidatonya, Majid ikut menyampaikan terima kasih kepada Utusan PBB untuk misi perdamaian di Timur Tengah, Tor Wencesland, atas usaha dan sumbangsihnya selama ini.

(T.HN/S: Youm7)

leave a reply
Posting terakhir