Hamas setujui gencatan senjata dengan Israel

Jalur Gaza, SPNA - Surat kabar Palestina, Palsawa melaporkan bahwa bahwa Hamas menyetujui perjanjian gencatan senjata dengan Israel yang diusulkan oleh pemerintah Mesir.

BY 4adminEdited Tue,14 Aug 2018,10:28 AM

Jalur Gaza, SPNA - Surat kabar Palestina, Palsawa melaporkan bahwa bahwa Hamas menyetujui perjanjian gencatan senjata dengan Israel yang diusulkan oleh pemerintah Mesir.

Sumber yang menolak  disebutkan namanya tersebut  mengatakan bahwa bahwa Cairo sebelumnya telah mengajak Hamas melakukan gencatan senjata dengan Israel namun Hamas menolak sebelum disetujui oleh seluruh faksi Palestina.

Ia menambahkan bahwa sejumlah aggota Hamas akan tiba di Cairo, Selasa (14/08/2018) bersama dengan delegasi Fatah.

Hamas disebutkan akan menggelar pertemuan dengan seluruh faksi dan gerakan Palestina di Cairo untuk membahas hal ini.

Sebagian delegasi Hamas telah tiba di ibukota Mesir, Sabtu kemarin untuk berbicara dengan pemerintah Mesir.

Sebelumnya surat kabar Israel, Yediot Ahronot melaporkan bahwa PM Israel Benyamin Netanyahu dan Presiden Mesir Abdul Fattah Al-Sisi menggelar pertemuan rahasia Ramadhan lalu.

Pertemuan tersebut bertujuan untuk membahas gencatan senjata antara Hamas dan Israel dalam jangka panjang, mengembalikan otoritas Palestina ke Jalur Gaza, serta pembebasan pasukan Israel yang ditahan Hamas.

Meskipun demikian Netanyahu membantah berita tersebut.

(T.RS/S:Palsawa)

leave a reply
Posting terakhir